[TRICK] - Ganti Icon aplikasi Bawaan Pabrik / Vendor Tertentu - TopicsExpress



          

[TRICK] - Ganti Icon aplikasi Bawaan Pabrik / Vendor Tertentu - Posted By: Anonymous Source: Pengalaman Pribadi Sebelum melakukan hal ini harap Backup dulu data" agan saya tidak bertanggung jawab atas kerusakan yg terjadi pada HH anda !!! *Resiko Jika Gagal -Icon app nya ilang -App nya FC -Bootloop (Ini masih diperdebatkan di beberapa grup , tapi kl kata saya sih enggak paling cuma FC doang yg paling parah) Tested On: Galaxy Young GT-S5360 Stock ROM, Rooted, Odex (Deodex juga bisa) *Bahan" Yang Diperlukan -Root Explorer (Rootex) -App bawaan pabrik (Kita pakai Music.apk dalam percobaan ini) -HH sudah keadaan Rooted -Wajah tidak berdosa atau ganteng (Yg satu ini cuma bercanda aja gan :D ) *Cara - Cara / Langkah - Langkah 1. Buka Rootex 2. Masuk ke System/app 3. Ambil Music.apk (Kita pakai ini sebagai contoh) 4. Tekan + Tahan Music.apk pilih copy 5. Copy ke SD Card (Diluar, jgn di dalam folder agar gampang) 6. Tekan + Tahan Music.apk trus pilih Extrack All tunggu hingga selesai 7. Jika ada pilihan pilih "Go To Extracted" nanti agan dibawa ke folder "sd card/speedsoftware/extracted/Music 8. Terus cari dan klik folder "res" terus masuk ke folder "drawable - ldpi" 9. Cari icon app nya dan catat namanya juga 10. Terus ganti icon nya dengan gambar yg anda pilih dengan ekstensi .png , ukuran gambar terserah dan samakan juga namanya dengan icon yg mau diganti trus timpah ke gambar icon app yg ada di Drawable - ldpi . 11. Sesudah itu anda kembali ke folder "sd card/speedsoftware/extracted/music" dan pilih semua folder yang ada disitu (biasanya ada 4-6 folder) dan jadikan zip, namanya jadikan "Music.apk.zip" tunggu prosesnya sampai selesai 12. Music.apk.zip nanti akan di folder "sd card/speedsoftware/zip, Rename Music.apk.zip jadi Music.apk (Nah jika icon yg keluar sesuai dengan icon yg agan inginkan/timpah tadi berarti 85% agan akan berhasil, jika tidak saya anjurkan ulangi dari awal :P :D ) 13. Nah disini prosesnya edit icon aplikasi nya udah selesai tinggal di push ke system/app 14. Klik + Tahan Music.apk pilih copy / move ke system/app jangan lupa Mount R/W dulu. 15. Kemudian timpah file Music.apk nya 16. Ganti Permissionnya jadi r-w-r-r-- 17. Kluar dari Rootex trus Reboot dah .. 18. Jika icon nya telah terganti berarti selamat anda berhasil melakukannya :)) Haduh ternyata lumayan capek juga nulisnya.. Kl ada pertanyaan silahkan komen / inbox fb saya (link di komen) .. Jika para Mastah menyadari ada step yang salah atau kurang silahkan ditambahkan / dikoreksi di komentar :) SS hasil icon editnya ada di komen. Special Thanks to: grup "Samsung Galaxy Young Forum" , Mastah Zyhop Rofid & Mastah Imron Rosyadi, Allah swt.
Posted on: Sun, 15 Sep 2013 13:23:41 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015