****Van der Sar Sebut De Gea Salah Satu Kunci Sukses MU Musim - TopicsExpress



          

****Van der Sar Sebut De Gea Salah Satu Kunci Sukses MU Musim Lalu**** Amsterdam - Mantan kiper Manchester United Edwin van der Sar melemparkan puja-puji untuk penerusnya, David de Gea, yang disebutnya merupakan salah satu alasan MU menjuarai liga musim lalu. Van der Sar menutup kariernya di Old Trafford dengan raihan empat gelar liga, dua Piala FA, dan satu trofi Liga Champions. De Gea kemudian datang untuk menggantikan, dengan beban tersendiri mengingat kesuksesan pendahulunya. Dengan usianya yang masih muda ketika datang ke Inggris dua tahun lalu, plus gaya Inggris yang berbeda, kiper Spanyol itu pada awalnya menuai sejumlah kritik. Namun, ia lantas bersinar dan bahkan membantu MU menjuarai Liga Primer Inggris musim lalu, yang mana juga menjadi musim terakhir Sir Alex Ferguson sebagai manajer. Itu sulit dipercaya. Ia datang dari liga berbeda, ia masih muda. Ia berusia 20 tahun ketika tiba, kata Van der Sar di Sky Sports. Ia datang dari Spanyol, ia tak lancar berbahasa Inggris. Ada makanan yang berbeda, taktik berbeda, metode latihan berbeda. Sepak pojok dan tendangan bebas, bola di kotak penalti--itu berbeda dengan liga Spanyol. Wajar saja pada awalnya ia kesulitan. Saya pikir penampilannya sedari Januari sudah menjadi keuntungan besar buat United dan juga satu dari dua atau tiga alasan mereka memenangi liga, tegasnya. Pria Belanda itu pun menilai de Gea kini sudah jauh lebih baik dibandingkan ketika awal datang ke MU. Van der Sar sekaligus berharap performa de Gea bersama Setan Merah belakangan ini turut membuatnya dapat kesempatan di timnas Spanyol. Fisiknya sudah lebih baik. Ia bekerja dengan amat baik bersama (mantan pelatih kiper) Eric Steele dan pelatih-pelatih fisik, dan memang begitulah Anda harus berkembang. Ia masih muda, tapi sudah amat berpengalaman. Semoga ia juga akan mendapat kesempatan di tim nasional, harapnya.
Posted on: Thu, 10 Oct 2013 01:06:15 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015