03/08/2013 08:31 Arus Mudik Bekasi Mulai Padat, 28 Ribu Motor - TopicsExpress



          

03/08/2013 08:31 Arus Mudik Bekasi Mulai Padat, 28 Ribu Motor Melintas oleh Rizki Gunawan (Antara/Oky Lukmansyah) Liputan6, Bekasi : Arus mudik di jalur Bekasi mulai padat. Petugas Posko Pengamanan Mudik Polresta Bekasi Kota, Jawa Barat, mencatat sebanyak 28.547 kendaraan roda dua melintasi wilayah pinggiran Jakarta itu sejak Sabtu dini hari. "Jumlah itu terhitung sejak pukul 00.00 hingga 06.00 WIB dari arah barat menuju timur," ujar Kanit Pendidikan Rekayasa Lalu Lintas Polresta Bekasi Kota AKP Suswanti di Posko Pengamanan Mudik Jalan M Hasibuan, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Sabtu (3/8/2013). Dijelaskan dia, jumlah tersebut belum termasuk kendaraan 4 yang berjumlah 2.754 unit. "Jumlah itu mengalami peningkatan 2 kali lipat dari situasi mudik pada jam yang sama Jumat (2 Agustus kemarin)," katanya. Suswanti mengemukakan, arus mudik pada dini hari tadi sempat mengalami penurunan volume kendaraan hingga 10 persen pada pukul 00.00 hingga 02.00 WIB. "Jumlahnya meningkat lagi pada pukul 04.00 hingga 06.00 WIB." Hingga saat ini, lanjut dia, pihaknya belum mencatat adanya insiden kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum setempat selama mudik berlangsung. Situasi lalu lintas masih kondusif. Namun demikian, pihaknya mengimbau pemudik tetap mewaspadai sejumlah titik perbaikan di Jalan KH Noer Alie, Kalimalang. "Saat ini masih ada proyek betonisasi yang belum rampung tempatnya di depan Masjid Al Azhar hingga simpang BSK," tutup Suswanti. (Ant/Riz
Posted on: Sat, 03 Aug 2013 03:02:01 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015