5 Bandara Ini akan Dilengkapi Rusun Sewa untuk Karyawan Jakarta - - TopicsExpress



          

5 Bandara Ini akan Dilengkapi Rusun Sewa untuk Karyawan Jakarta - Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) akan menyediakan rumah susun sederhana sewa (rusunawa) untuk para karyawan di bandara-bandara milik PT Angkasa Pura I. Nantinya setiap bandara milik AP I akan memiliki rusunawa. Lima bandara itu adalah Juanda (Sidoarjo), Bandara Sepinggan (Balikpapan), Bandara Sultan Hasanuddin (Maros), Bandara Ngurah Rai (Badung, Bali), dan Bandara Internasional Lombok (Lombok Tengah). Hal ini ditandai dengan penandatangan kerjasama dilakukan oleh Direktur Personalia dan Umum AP I Baan Achmad dan Deputi Bidang Perumahan Formal Kemenpera Pangihutan Marpaung di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (18/7/2013) "Pihak Kemenpera akan menyediakan rusunawa guna memenuhi kebutuhan rumah yang layak huni bagi pekerja di bandara miliki Angkasa Pura I," kata Daan Achmad, Kamis, (18/7/2013). Konsep "tower block" rusunawa di setiap bandara adalah 2 unit. Masing-masing terdiri dari tiga lantai, dengan jumlah 98 unit tipe para karyawan lajang. AP I menyiapkan tanah sesuai gambar lokasi, prasarana, sarana, dan utilitas (PSU) lingkungan. "Perjanjian kerjasama tersebut berlangsung hingga 31 Desember 2014," ujarnya. Untuk pembangunan rusunawa di kawasan Bandara Juanda, disediakan lahan seluas 6.000 meter persegi. Sementara itu, tanah seluas 3.734,7 meter persegi disiapkan untuk pembangunan rusunawa di kawasan Bandara Sepinggan. "AP I akan menyediakan tanah, sedangkan Kementerian Perumahan Rakyat akan menyediakan rusunawa," ungkapnya. Rusunawa di kawasan Bandara Sultan Hasanuddin akan dibangun di atas lahan seluas 2.042 meter persegi. Sedangkan Bandara Ngurah Rai dan Bandara Internasional Lombok masing-masing memiliki lahan seluas 3.000 meter persegi sebagai lokasi pembangunan rusunawa. #RPT
Posted on: Thu, 18 Jul 2013 15:43:00 +0000

Trending Topics



">
Black Friday Deals 2014 + MagnaFlow 93688 Direct Fit Catalytic
Danke Gerlind! 6. August 1791 Nach dreijähriger Bauzeit wird
UNLESS-YOU-CAN-THINK-ABOUT-IT-topic-779959395423492">“DON’T EVEN THINK ABOUT IT, UNLESS YOU CAN THINK ABOUT IT
MASEMOLA LOYALTY SAVE HIS BUTTER &BREAD. Newly appointed Limpopo
Summer Plans Great news from 2011 Cloud Peak Fellow Hellen
.box nai .cash memo
Por casualidad alguien tiene el texto en Español de este pasaje
2. Most songs out of Opossoms debut album Electric Hawaii could

Recently Viewed Topics




© 2015