Aku mengingat ingat seperti apa bahasaku bulan April Mei kemarin - TopicsExpress



          

Aku mengingat ingat seperti apa bahasaku bulan April Mei kemarin di Surabaya. Dan sampai tidur pun, aku masih menelan ludah membayangkan bagaimana perasaan yang mendengar kalimatku itu. Aslinya, aku pun ngeri dengan pilihan bahasa yang keluar dari mulutku sendiri itu. Karena yang 1, 2, 3 dianggap pintar, dan yang lainnya looser. Apa begitu? Ini masih ngomongin fotografer kan? Kita ngomongin manusia dengan ego teramat sangat tinggi ini kan?! Yakin orang orang ini masih akan sudi dianggap looser? sesungguhnya, ada satu kalimat yang masih di kepalaku, kugigit bibir utk tidak mengatakannya pada manusia, dengan mulutku. aku akan mengatakannya disini, dengan jariku. Masalah lainnya terkait dengan itu adalah, Dia pikir dia siapa, sehingga merasa patut, qualified, dan berhak menghakimi, menentukan siapa yang pintar dan menempelkan stempel bahwa sekian juta yang lain sebagai looser? Jika konteksnya pendidikan, lomba adalah parameter target capaian. Tapi jika konteksnya lomba sebagai ajang unggul unggulan, bukankah itu sama selevel seranah dengan horse race (lomba pacuan kuda), dimana sudah ada aturan tentang penentuan pemenang, pemberian hadiah, boleh tidak bolehnya aliran uang hadiah dan seterusnya dan sebagainya, terutama jika dia menyebut dirinya beragama islam. Sudah ada aturan tertulis tentang sistem dan aturan tentang lomba di dalam islam. Jika tidak sesuai dengan aturan itu, para peserta lomba yang adalah beragama islam, apa ya mau menggadaikan keislamannya demi lomba? ini konten berat lho ya. hati hati jika memberikan komentar. tolong diingat kapasitas saya adalah kaum abangan yang tidak terlalu paham agama islam. tapi karena saya ngaji, maka saya tahu tentang bab itu. dan punya kitabnya, meski sudah lupa itu di tulis di halaman berapa dan yg tulisannya apa. secara, membacanya pun saya tidak bisa. selama ini, saya cuma bilang, personally, saya tidak suka lomba. meski saya punya dasar kuat dan valid utk mengatakannya. so, personally, saya tidak suka lomba. kalau Anda suka, ya silahkan. jangan ngajak saya berantem cuma karena soal selera (suka tidak suka) ya. terima kasih ^_^ enyerawati 04.12.2013
Posted on: Tue, 03 Dec 2013 23:04:01 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015