BENCI JADI CINTA ( PART 5 ) " Bik Minah . . . . . tolong - TopicsExpress



          

BENCI JADI CINTA ( PART 5 ) " Bik Minah . . . . . tolong ambilkan Shampo yang ada di kamar mandi bawah, yang baru ya bi . . " teriak Thony. Kalian pasti bingungkan Thony mau kemana sampe bawa-bawa shampo segala, kalau yang udah baca part 4 nya si pasti udah tau Thony mau kemana. Ya, Thony akan pergi ke kolam renang hari ini. Sekarang ia sedang persiapan untuk pergi ke sana., " Ini den shamponya . . . . " Bi Minah memasuki kamar Thony. " Simpen di situ aja Bi " Thony menunjuk ke arah meja belajarnya. Thony sedang sibuk merapikan rambutnya. Setelah semuanya siap, Thony segera turun ke bawah untuk pamitan kepada ibunya dan kakanya. " Ma, Kak Ninda, aku pergi dulu ya. Mungkin Thony akan pulang agak sore. Dahhhh..... " Thony mengambil kunci mobil lalu pergi. ***** Saat di jalan, hp Thony bergetar, hmmmm ternyata itu telphon dari Syuhada. " Halo . . . . . " " Thony, kamu udah berangkatkan. Jemput aku sekarang. Cepet gak pake lama " " Ia bawel . . . . . . " Thony pun menutup telphonnya Tak berapa lama kemudian Thony sudah berada di depan rumah Syuhada. Di gerbang rumah, Syuhada sudah berdiri tegap. Seperti satpam hehehehe......... " Ko lama si Thon, kamu kemana dulu? nganterin ibu-ibu hamil yang mau ngelahirin ke rumah sakit ? " Syuhada nyerocos. " Yang penting gue udah jemput lo. Jangan bawel jangan banyak omong. " Thony mulai menjadi orang yang ketus dan dingin kembali. Syuhada yang sepertinya kehabisan kata-kata terdiam. Tak memerlukan waktu lama untuk pergi ke tempat kolam renang., mereka sudah tiba Setelah membayar karcis masuk, mereka berdua pergi menuju loker tempat penyimpanan barang. Beberapa pasang mata melihat ke arah mereka. Mungkin orang-orang keheranan karena melihat mereka yang datang berdua, padahal kan selama ini mereka tidak akrab. Syuhada lebih dahulu keluar dari ruang ganti. dia hanya memakai swimswit yang sangat minim. Mungkin semua teman cowo yang melihat Syuhada akan tercengang dan menganga lebar. " Syuhada.... ayo ke sini. " Teriak seseorang dari arah kolam, hmmm ternyata itu Shinta. Tanpa basa-basi Syuhada langsung masuk saja ke kolam renang. " Eh Syu, kamu ke sini sama siapa? sendirian. ? " " Gak ko, aku di anterin supir pribadi ku " jawab ia. " siapa ?? Thony? " " Yups, siapa lagi kalau bukan dia " Terdengar suara jeritan perempuan yang ada di hadapan Syuhada dan Shinta. " Syu, kenapa mereka menjerit seperti itu, apa dalam kolam renang ini ada ikan Hiu nya?? " tanya Shinta ngaco " ah masa iya sih di sini ada ikan Hiu nya, ngaco kamu " " YA ampun...... " Tiba-tiba Shinta berkata seperti orang yang melihat sesuatu yang spesial saja. " Eh, kamu kenapa sih Shinta?? " Syuhada bingung. " Coba kamu liat deh ke belakang " perintah Shinta. Syuhada pun menurut saja dengan apa yang di perintahkan oleh temannya itu. Saat ia berbalik, ia sangat terkejut. Di sana ia melihat Thony yang sedang pemanasan. Tubuhnya sangat indah sekali. Otot-otot nya itu lho yang bikin semua wanita pada kelepek-kelepek. Otot lengan dan otot perut yang terlihat menonnjol di badan putih mulusnya itu mampu membuat semua wanita menganga. Thony yang baru menyadari kalau dirinya sedang di perhatikan oleh kaum hawa langsung tersipu malu. Ia pun segera masuk ke dalam kolam bergabung dengan teman yang lainnya. Peluit sudah di tiup kencang oleh pak Rizal ( guru olahraga ) semua siswa pun segera berembuk mengumpul di depan pak Rizal. Test pun di mulai. Setelah test selesai, pak Rizal memprbolehkan semua siswa untuk berenang bebas. Ya ada juga sih yang memilih pulang ke rumah seperti Shinta. Syuhada masih asyik berenang begitu juga dengan Thony. Syuhada berhenti berenang, perutnya agak sedikit lapar, Syuhada memutuskan untuk naik dulu ke darat dan beristirahat sebentar. Thony juga keluar dari kolam untuk membeli makanan. Saat di kantin mereka berpapasan. " Hai Syu.., mau beli makan juga? " Tanya Thony. " Ia nih aku lapar " " lo beli apa ? " " aku beli mie rebus " Jawab Syuhada. " ehh.... udah ini lo mau langsung pulang? " tanya Thony lagi. " iya deh, lagian juga udah sore ini " " mau gue anter lagi? " " terserah kamu sih, ya kalau kamu bersedia boleh aja " " ok gue anterin lo " Mie rebus pun datang, mereka berdua memakan mie rebus itu dengan sangat rakus. Kaya yang belum makan selama seminggu aja mereka. Selesai makan mie rebus, Syuhada beranjak pergi menuju loker untuk membawa baju dan ke tempat pembilasan. Tapi saat ia berjalan beberapa langkah, seseorang menabrak tubuh Syuhada. Badan Syuhada oleng dia akan terjatuh. Tapi dengan sigap Thony menangkap Syuhada. Mata mereka bertemu, saling berpandangan lama seklai. Tapi lantai yang Thony pijak sangatlah licin, hingga ia terjatuh dan BUKK!!!. Mereka berdua terjatuh, dan yang parahnya lagi . . . . . . bibir mereka beradu. Ya mereka ciuman. OMG . . . . . . .
Posted on: Fri, 23 Aug 2013 04:34:42 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015