BOBOTOH PASTI LIKE Jadi Penggawa Persib, Kenji: Seperti Public - TopicsExpress



          

BOBOTOH PASTI LIKE Jadi Penggawa Persib, Kenji: Seperti Public Figure Bandung - Kenji Adachihara, striker asal Jepang, mengaku kagum akan nama besar yang disandang Maung Bandung. Pasalnya, selama berkarir di kancah sepak bola Indonesia, baru pertama kali dirinya merasakan perlakuan istimewa layaknya seorang public figure. “Ya ini baru saya merasakan seperti ini, baru buat saya. Bersama Persib, saya seperti seorang public figure. Dimana-mana Persib punya pendukung, selalu minta foto dan tanda tangan. Pertama kali didatangi anak-anak untuk minta tanda tangan,” kata Kenji. “Di Singapura tidak seperti ini, fanatisme supporter tidak seheboh ini. Saya senang dengan pendukung Persib, ini sangat luar biasa,” tambahnya. Hal senada juga diungkapkan pemain bek skuat Persib Jajang Sukmara. Fenomena yang terjadi saat ini, diakui Jajang memang menjadi kebanggaan tersendiri bagi semua para penggawa Maung Bandung. Malah bentuk dukungan dari para supporter saat ini, dinilai dia menjadi motivasi untuk berbuat sesuatu yang lebih baik terhadap tim. “Merasa senang dan bangga tentunya, antusiasme masyarakat begitu tinggi terhadap Persib. mungkin tim lain tidak seperti ini, saya kurang tahu juga,” kata Jajang. “Kalau bicara terganggu atau tidak, saya tidak merasa tidak tergangu selama semua dalam batas wajarsaja. Ya memang banyak anak sekolah dasar yang selalu datang ke Mes, tetapi kalau memang sekolahnya sudah beres tidak apa-apa. Asal jangan sampai mengganggu sekolah,” pungkasnya.[Inilah]
Posted on: Mon, 16 Sep 2013 05:45:21 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015