Berikut daftar lima pemain atau mantan pemain bola Liga Inggris - TopicsExpress



          

Berikut daftar lima pemain atau mantan pemain bola Liga Inggris dengan perangai buruk di dalam mau pun di luar lapangan hijau: 1. Eric Cantona Karir sepak bola Eric Cantona dipenuhi sederet kontroversi. Perilakunya yang terkadang buruk untungnya tertutupi dengan ketrampilannya dalam mengolah bola yang luar biasa. Pria asal Prancis ini pernah terkena hukuman empat bulan di kampung halamannya akibat terlibat dalam beberapa insiden bodoh, seperti melempar bola ke arah wasit, menghantam wajah rekan satu tim dengan sepatu, dan memukul Bruno Martini. Pemain Manchater United ini pernah meludahi seorang fans Leeds, kemudian melayangkan tendangan a la kung fu ke supporter Crystal Palace sehingga membuahkan hukuman delapan bulan tak bermain di lapangan hijau. 2. Mario Balotelli Striker Manchester City ini tampil gemilang bersama tim nasional Italia di Piala Eropa 2012. Ia juga kerap tampil baik ketika membela klubnya. Akan tetapi, perangainya yang buruk di dalam dan luar lapangan membuatnya menjadi pilihan kedua bagi pelatih City Roberto Mancini. Balotelli dikabarkan kerap berselisih paham dengan sesama pemain dan juga Mancini. Yang paling terkenal dari ulahnya adalah ketika ia hendak memukul Jerome Boateng. 3. Joey Barton Mantan pemain Newcastle United Joey Barton sebenarnya adalah gelandang tengah yang bagus. Ia memilik skill yang mumpuni. Pemain yang satu ini terkenal sebagai pesepakbola yang tegas, visioner, dan punya kemampuan memotong bola yang baik. Namun semuanya tertutup oleh perilaku bengalnya di dalam dan luar lapangan. Ia kerap bermain kasar dan tidak segan memukul atau menendang pemain lawan. Gervinho, Gamst Pedersen, dan Ousmane Dabo pernah merasakan pukulan kerasnya. Di luar lapangan, mantan pemain Newcastle ini kerap terlibat dalam perkelahian di bar yang membuatnya mendekam di penjara. 4. Luiz Suarez Sejak bermain di Ajax Amsterdam, Luiz Suarez dikenal sebagai tukang diving. Pelatih Ajax saat itu, Marco van Basten, telah mengatakan bahwa Luis Suarez merupakan pemain terbengal yang ada di skuat. Bahkan ia telah menambahkan bahwa Luiz tidak bisa diajak bekerja sama. Perilaku bengalnya pun tak hilang saat ia pindah ke Liverpool. Ia terkena kasus rasis sewaktu Liverpool menghadapi Manchester United (MU) gara-gara menyebut Patrice Evra, bek kanan MU, sebagai seorang negro sebanyak tujuh kali. Perilakunya itu berbuah hukuman dari federasi sepak bola Inggris atau FA. 5. Kevin Muscat Kevin Muscat pernah menyandang gelar sebagai manusia yang paling dibenci dalam sepak bola. Ia pernah menyulut perkelahian dalam lapangan yang melibatkan 21 orang. Ia pernah terkena denda hingga 750 ribu poundsterling karena menghancurkan kaki Matty Holmes. Setelah memperkuat Crystal Place pada 2005, ia langsung hijrah ke A-League Australia. Akan tetapi, perangai buruknya tetap berlanjut. Muscat beberapa kali mendapatkan denda dan terkena larangan bertanding akibat sikutan dan tackling kasar # Gara Sullivan ¤ KEDIRISTI MALAYSIA
Posted on: Sun, 21 Jul 2013 23:39:59 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015