Dandangan Masih Belum Istimewa KUDUS, suaramerdeka - Dandangan - TopicsExpress



          

Dandangan Masih Belum Istimewa KUDUS, suaramerdeka - Dandangan sebagai salah satu warisan kebudayaan - religi sebenarnya merupakan sesuatu yang spesial bagi warga Kota Keretek. Momen pernyataan Sang Sunan Kudus tentang awal puasa dengan berbagai elemen yang mengikutinya, hingga saat ini pun masih tetap diingat dan diterjemahkan sebagai pekan keramaian di sekitar Menara. Hanya saja, dengan muatan peristiwa budaya dan religi tersebut seharusnya ajang tersebut dapat dibuat lebih spesial. Pemerhati sosial dari Central Riset Manajemen Informasi (Cermin) Maesah Anggni mengemukakan, seharusnya sudah mulai dipikirkan untuk menggali lebih dalam lagi Dandangan. 'Banyak sebenarnya yang dapat digali dari peristiwa tersebut,' katanya, Rabu (3/7). Dia menyebut salah satu contohnya terkait keilmuan falaq yang sangat dikuasai sejumlah ulama di Kudus. Penggalian materi seperti itu akan menjadi Dandangan menjadi lebih spesial dibandingkan membicarakan berapa pemasukan retribusi dari sekian ratus gerobak PKL. Menurutnya, geliat aktivitas publik tersebut tentu tidak dapat dikesampingkan begitu saja. Namun begitu, perlu upaya-upaya lain yang dapat menjadikan Dandangan menjadi sesuatu yang lain dibandingkan kegiatan serupa di daerah lain. 'Ada keterkaitan yang kuat antara Dandangan dengan materi spesifik seperti itu,' imbuhnya. Suatu ketika, perlu dikaji kemungkinan mengundang sejumlah akademisi dari universitas atau pesantren yang memiliki ahli-ahli falaq dan astronomi. Jadi, kesannya tidak hanya menjual arak-arakan saja. Setelah hal tersebut dapat diungkap ke permukaan, maka tujuan sekundernya berupa mengoptimalkan aktivitas ekonomi secara otomatis dapat berjalan dengan sendiri. Hal tersebut juga harus tetap bernuasa Kudusan. 'Misalnya, kapan akan digelar festival makanan seperti sego jangkrik atau uyah asem. Itu kan khas Kudus,' jelasnya. (sumber:suaramerdeka/v1/index.php/read/news_muria/2013/07/03/163102/Dandangan-Masih-Belum-Istimewa)
Posted on: Wed, 03 Jul 2013 10:38:16 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015