Datangkan Konsultan asal Inggris Brett Wightman MALANG – - TopicsExpress



          

Datangkan Konsultan asal Inggris Brett Wightman MALANG – Pembangunan stadion baru tampaknya bukan sekadar utopia bagi Arema Indonesia. Bahkan, Singo Edan seperti sudah menganggarkan berapa dana yang dibutuhkan untuk merealisasikan mimpi memiliki stadion baru. Hal ini terungkap dari konfirmasi Media Officer Arema, Sudarmaji. ”Musim depan tak hanya gaji pemain dan biaya kompetisi saja yang dipikirkan manajemen. Biaya pembangunan stadion baru untuk Arema pun sudah mulai masuk dalam rencana pengembangan klub,” tegas Sudarmaji ketika dikonfirmasi Malang Post kemarin (5/10). Rencana pembuatan stadion baru memang membutuhkan biaya tinggi. Untuk Stadion Kanjuruhan yang jadi kandang Arema saat ini, membutuhkan biaya sekitar Rp 100 miliar. Dengan rencana pembuatan stadion berkapasitas yang lebih besar untuk Arema, tentu biayanya jauh lebih tinggi. Selain biaya, Arema juga berusaha menunjukkan keseriusannya membangun stadion dengan mendatangkan konsultan asal Inggris, Brett Wightman. Dia datang ke Stadion Kanjuruhan kandang Arema untuk saat ini. Dia ditemani oleh Media Officer Arema Sudarmaj serta Direktur Bisnis dan Marketing Arema Fuad Ardiansyah. Kabarnya, kehadiran Wightman ke kandang klub pujaan AREMANIA itu demi melakukan survey serta studi banding. Sebab, hasil survey bakal jadi pijakan utama dalam pembuatan blue print stadion baru Arema. Manajemen sendiri sudah bersiap membangun stadion baru memasuki pertengahan musim 2012/2013, bertepatan dengan ulang tahun Arema 11 Agustus 2013 lalu. Untuk pengerjaannya, Arema menargetkan lima tahun selesai dan bisa digunakan dalam kompetisi ISL 2019/2020 salam satu jiwa
Posted on: Sun, 06 Oct 2013 10:43:01 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015