Emas Waspada Nantikan Bank Sentral Emas melemah di awal sesi Asia - TopicsExpress



          

Emas Waspada Nantikan Bank Sentral Emas melemah di awal sesi Asia seiring merebaknya kewaspadaan menjelang pertemuan berbagai bank sentral minggu ini. Federal Reserve akan memulai pertemuan kebijakan moneternya pada hari Selasa, sedangkan ECB dan BoE akan merampungkan hasil pertemuan kebijakan moneter pada hari Kamis mendatang. Wall Street Journal sebelumnya telah melaporkan bahwa Fed tidak akan merubah program pembelian obligasinya pada pertemuan Juli. ECB dan BoE mungkin akan memberikan klarifikasi lebih lanjut mengenai "forward guidance" demi meyakinkan pasar bahwa bank sentral tetap akan mempertahankan kebijakan suku bunga rendah untuk sementara waktu. "Harga emas telah menunjukan pemulihan yang bagus, namun ruang kenaikan lebih lanjut terbatas. Aksi wait-and-see mungkin warnai pergerakan harga emas sembari pasar menanti hasil pertemuan Fed," ujar Donald Selkin, manajer di National Securities Corp. Sementara itu, data IMF menunjukan Rusia, Ukraina, dan Azerbaijan merupakan bagian dari 8 negara yang meningkatkan jumlah kepemilikan emas di bulan Juni. Di lain pihak, kepemilikan emas di SPDR Gold Trust, ETF berbasis emas terbesar di dunia, stabil di level 927,35 ton; level terendah sejak Februari 2009. Emas kini diperdagangkan $1326.79 di sesi Asia; menjauhi level tinggi harian $1324.93
Posted on: Mon, 29 Jul 2013 04:31:21 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015