Empat Alasan Pemusatan Latihan Untungkan PERSIB Menjelang - TopicsExpress



          

Empat Alasan Pemusatan Latihan Untungkan PERSIB Menjelang dimulainya lagi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2013-2014, PERSIB melakukan persiapan dengan menggelar pelatihan untuk menguji fisik baik para pemain lama maupun punggawa baru mereka. Kota Ciamis, Jawa Barat dipilih oleh tim pelatih sebagai tempat pemusatan latihan yang akan berlangsung pada 25 November mendatang. Dipilihnya kota Ciamis bukannya tanpa alasan, tempat ini dinilai akan membuat latihan tim PERSIB terfokus selama satu pekan. Dengan adanya program tersebut, pelatih kepala Djadjang Nurdjaman berharap dapat berbagai keuntungan. Apa saja keuntungan yang didapat Firman Utina dan kawan-kawan saat melakukan pemusatan latihan nanti? Redaksi sudah menyiapkan ulasannya sebagai berikut. 1. Mudah Cari Lawan Uji Coba PERSIB berharap dapat lawan uji coba. Namun, selama uji coba di Ciamis nanti hanya dilakukan melawan tim lokal. Tujuannya, selain mengasah taktik dan strategi bermain yang ideal, pelatih Djadjang Nurdjaman ingin meningkatkan kondisi fisik pemainnya secara simultan, beriringan dengan latihan taktik dan strategi. “Tim di Ciamis sendiri ada di Divisi Utama, jadi tidak sulit mencari tim lawan uji coba, kata Djadjang. Meski melawan tim lokal, permainan tim Maung Bandung akan dimulai di Ciamis. Apalagi, uji coba serius akan dilakoni Atep Cs saat menghadapi DC United, awal Desember nanti. 2. Meningkatkan Kondisi Fisik Menurut pelatih kepala, Djadjang Nurdjaman , pemusatan latihan akan dilangsungkan selama satu minggu. Dipilihnya kota Ciamis sendiri dikarenakan karakter daerah tersebut mampu menunjang untuk meningkatnya kondisi fisik pemain. Udara juga berpengaruh pada saat latihan nanti. Walau pun tidak terlalu berbeda dengan Bandung, tetapi Ciamis sudah panas,” urai Djadjang. Menurut pelatih Djadjang, salah satu hasil terpenting agar tim bisa konsisten selama mengarungi kompetisi yang panjang adalah daya tahan pemain. Oleh karena itu, PERSIB akan fokus untuk meningkatkan daya tahan para penggawanya sebelum kompetisi dimulai. “Selalu ada cara agar pemain tidak tertinggal fisik. Kita coba sisipkan saat latihan. Bisa kita tambah latihannya di sana,” ujar Djadjang. 3. Ajang Saling Kenal Antar Pemain Saat ini jumlah pemain yang sudah dipastikan akan membela tim Maung Bandung baru 20 orang yang termasuk 12 pemain lama dan delapan pemain baru. Djadjang Nurdjaman masih membutuhkan lima pemain baru untuk melengkapi skuatnya. Tujuan lain diadakannya pemusatan latihan ini tak dipungkiri sebagai ajang bertemunya seluruh pemain yang akan saling bahu membahu untuk membentuk kekompakan tim. Hanya saja, dua pemain kemungkinan tidak bisa mengikuti pemusatan latihan nanti yaitu Shahar Ginanjar dan Djibril Coulibaly. Shahar mengikuti program persiapan Timnas Indonesia U-23 sedangkan Djibril perlu beristirahat memulihkan kondisi tubuh pasca sakit. “Semua pemain akan bekerja keras selama satu musim. Sehingga di Ciamis nanti mereka dapat berkonsolidasi dalam tim,” kata Djadjang. 4. Beri Keuntungan Warga Kedatangan PERSIB dianggap sebagai suatu kehormatan bagi masyarakat Ciamis. Selain itu, kegiatan pemusatan latihan menjadi sebuah keuntungan bagi masyarakat Ciamis karena bisa tahu cara berlatih yang benar secara langsung. Tak hanya Ciamis, masyarakat dari daerah lainnya seperti Tasikmalaya, Banjar dan sekitarnya sudah barang tentu siap menyambut PERSIB. Yang kita tahu lapangannya bagus itu yang menjadi pertimbangan. Meski terkena hujan, latihan tetap digelar karena kondisi lapangan mereka cukup bagus. Pengalaman tahun lalu kita juga disambut dengan hangat,” ungkap Djadjang Nurdjaman .
Posted on: Sat, 23 Nov 2013 10:44:23 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015