Fans Liverpool di Thailand Hina MU Liputan6, Bangkok : - TopicsExpress



          

Fans Liverpool di Thailand Hina MU Liputan6, Bangkok : Kedatangan Liverpool di Thailand tidak hanya dijadikan kesempatan untuk menyambut Steven Gerrard dan kawan-kawan. Kesempatan yang jarang ini dimanfaatkan oleh sejumlah fans untuk menghina tim yang menjadi rival Liverpool. Seperti dilansir 101greatgoals , terlihat beberapa pemuda yang mengenakan jersey Liverpool membentangkan spanduk yang menghina Manchester United. Mereka menghina Sir Alex Ferguson dan juga Tragedi Munich. "Alex Ferguson Out Working Go To The Hell (Munich, 58)," demikian yang tertulis dalam spanduk yang dibentangkan Liverpudlian Thailand saat menyambut pasukan Brendan Rodgers yang akan melakoni pertandingan uji coba. Namun yang dilakukan fans The Reds ini mendapat kritikan dari Liverpudlian terutama yang di Inggris. "Penipu mengenakan kaus Liverpool di Thailand mengejek para pemain ManUtd dan staf yang meninggal di Munich. Anda aib klub," tulis Darren Belfast LFC di twitter . "Benar-benar mengejutkan & spanduk memalukan yang dibuat oleh beberapa penggemar palsu Liverpool. Mungkin mereka tidak pernah berkunjung ke Inggris,! tulis LFC flags & Banners. Munich merupakan lokasi kecelakaan pesawat terbang yang mengangkut para punggawa Setan Merah pada 6 Februari 1958. Peristiwa memilukan yang menimpa klub yang bermarkas di Old Trafford itu dikenal Munich Air Disaster. poetra
Posted on: Mon, 29 Jul 2013 04:24:13 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015