Gara-gara ingin mengirim cerita misteri Cuma mau pengumuman - TopicsExpress



          

Gara-gara ingin mengirim cerita misteri Cuma mau pengumuman saja kalau ini adalah karya pertamaku (pernah kukirim ke web lain ) sebagai seorang pemula , dan sungguh tidak menyangka akhirnya jadi ketagihan menulis, maaf kalau mungkin tidak berkaitan dengan hal mistis, tetapi tetap saja menjadi pengalaman yang tidak terlupakan dan kupikir aku mengalami kejadian aneh berhubungan dengan Makhluk Ghoib, tetapi ternyata bukan karena oleh “Mereka”, tetapi karena…. ah simak saja sendiri ya :D Inilah ceritanya yang kualami sendiri dan ini sungguh terjadi. Karena jam kantor sudah selesai, akhirnya akupun pulang ke rumah. Sampai di rumah, aku masih memikirkan apa yang harus kutulis ya, pengalaman mistis apa yang pernah kualami? Otakku berpikir keras dan mengingat-ingat, tapi masih belum ada ide yang mampir. Hingga akhirnya aku tersadar oleh bau badanku sendiri, wah harus melakukan ritual nih alias mandi sore. Segera kuambil handuk, bawa baju, celana pendek, dan CD ganti, lalu meluncur ke kamar mandi. Sebagai gambaran, kamar mandi di rumah cukup luas, sehingga mesin cuci bisa diletakkan di sana. Karena berfungsi ganda untuk mandi seluruh keluarga besarku dan mencuci pakaian, jadi banyak handuk dan pakaian (dan lain-lain he..he..he) yang digantung di gantungan baju , dan semua sudah penuh, jadi terpaksalah aku menaruh bekal ganti mandi sore (handuk paling atas, baju, celana, dan CD paling bawah), di atas mesin cuci, posisi mesin cuci tidak bisa mepet tembok, karena ada saluran pembuangan airnya, sehingga ada sela ruang antara mesin cuci dan tembok. Setelah itu melepas baju dan celana yang kupakai, lalu ditaruh diember, dan akhirnya mandi ci bang ci bung. Saat mandi, aku pun masih berpikir, kira-kira mau menulis pengalaman mistis apa ya? Dan akhirnya aku ingat kalau waktu SMA, aku kok sering mengalami“Tindihan” dan pernah melihat penampakan pada waktu tindihan. Dan aku senang sekali, akhirnya ada bahan yang akan bisa aku tuliskan…he..he.. asyik. Karena sudah senang dapat ide, lalu kuselesaikan mandiku. Sambil masih membayangkan yang akan aku tulis, aku melap badan dengan handuk, ambil dan pakai baju , lalu disusul mau pakai celana pendek. Nah ini ada kejadian yang sempat mengagetkanku,….bersamaan saat mengambil dan menarik celana pendekku…tiba-tiba dari arah bagian belakang mesin cuci yang mepet dengan tembok (posisi aku menaruh pakaian ganti), muncullah sebuah CD yang pelan-pelan keluar naik merambat ke atas mesin cuci dan terbang, mengikuti arah gerakan celana pendekku saat kuambil. Aku sempat teriak-teriak kaget, ketakutan, dan mundur selangkah siap-siap lari keluar kamar mandi….woiiii…woiii…wooi … apa itu????? Tahukah teman-teman apa yang sebenarnya terjadi??? Ternyata waktu aku menaruh pakaian ganti di atas mesin cuci, CD ku masuk ke dalam sela ruangan antara mesin cuci dan tembok kamar mandi, tapi tidak sampai jatuh, dan ternyata karena ada benang jahitannya yang sudah lepas , cukup panjang sekitar 10 cm, pada saat aku mengambil celana pendek dan menariknya, ternyata benang dari jahitan yang terlepas dari CD nggak sengaja terpegang, lalu otomatis menarik CD yang sembunyi dibelakang mesin cuci, keluar seakan-akan terbang mengikuti celana pendekku…..Aduh…aduh biyung…bikin jantung ku mau copot saja, aku pikir aku sedang mengalami suatu peristiwa mistik atau penampakan “CD terbang”…, tapi setelah tahu ada benangnya yang terpegang pada celanaku, aku jadi tertawa sendiri sambil memaki diri sendiri. Jujur pada waktu itu aku lupa kalau bawa CD ganti, karena pikiranku terlalu asyik untuk mengingat kembali pengalaman mistik waktu SMA dulu Setelah keluar dari kamar mandi, aku pun menceritakan kejadian yang kualami pada istriku, dan istriku pun mentertawakan aku. Tapi dia juga menyarankan, kalau mau menulis cerita, khan bisa dari pengalaman dia pribadi waktu di Ambarawa. Demikianlah teman-teman, ceritaku, ini gara-gara keasyikkan mikir mau menulis cerita apa ,sampai terbawa di kamar mandi. Mohon maaf kalau nggak seram dan agak jorok, tapi bagaimana lagi kejadiannya pas di kamar mandi sih..ha..ha..ha. Terima kasih semoga menghibur. Sumber : penggemarceritamistis.wordpress/2013/11/18/gara-gara-ingin-mengirim-cerita-misteri/
Posted on: Wed, 20 Nov 2013 06:24:13 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015