Geger Bangkai Ular Laut Raksasa di California Seorang ahli - TopicsExpress



          

Geger Bangkai Ular Laut Raksasa di California Seorang ahli biologi kelautan menemukan bangkai ular laut alias Oarfish sepanjang sekitar lima meter di perairan California selatan. Dikuti BBC, Jasmine Santana dari Catalina Island Marine Institute (CIMI) tengah menyelam dengan rekan-rekan di Teluk Toyon, California selatan, ketika dia melihat sesuatu yang berkilauan di dalam air. Dia kemudian menyeret hewan tersebut serta membawanya ke pantai. Setelah melihat lebih dekat, Jasmine menyadari bahwa yang ditemukannya oarfish, yang dapat tumbuh hingga 15 meter. Jasmine Santana terkejut luar biasa saat melihat hewan itu di dasar laut yang berpasir, kata CIMI dalam pernyataannya. Dia bereaksi pertama-tama dengan mendekati hewan itu dengan hati-hati, sampai dia menyadari dia sudah mati. Penghuni laut dalam Oarfish adalah ikan yang hidup di lautan dalam dan merupakan ikan bertulang terpanjang di dunia, demikian CIMI . Karena oarfish menyelam lebih dari 3.000 kaki (914 meter) di dasar laut, makhluk ini jarang terlihat. Kami belum pernah melihat ikan sebesar ini, kata Mark Waddington, kapten senior di kapal pelatihan yang disewa CIMI. Oarfish terakhir yang kami lihat hanya memiliki panjang sekitar tiga meter. Rekaman video tentang mahluk yang hidup di lautan dalam ini telah dikirim dan dipelajari para ahli biologi di Universitas California di Santa Barbara, AS. Rencananya kerangka ikan ini direkonstruksi untuk kemudian ditampilkan. Oarfish ini tampaknya mati karena sebab alamiah news.atjehcyber.net/2013/10/geger-bangkai-ular-laut-raksasa-di.html
Posted on: Thu, 17 Oct 2013 18:18:58 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015