Hampir disetiap seminar / workshop dimana saya jadi pembicaranya, - TopicsExpress



          

Hampir disetiap seminar / workshop dimana saya jadi pembicaranya, pertanyaan-pertanyaan seperti ini hampir pasti ada: "Mas Billy, saya ngga tahu apa passion saya" atau "Apa bedanya passion dan hobby?" Menurut kamus Merriam-Webster, arti PASSION kalau diterjemahkan dan saya artikan ke Bahasa Indonesia, kira-kira seperti ini: "Sesuatu yang dicintai". Secara psikologis, kamu akan selalu memikirkan tentang hal itu. Sama kayak ketika kamu jatuh cinta.. kamu pasti mikirin cowo/cewe yang kamu cintai kan? Menurut kamus Merriam-Webster, arti HOBBY, kira-kira seperti ini: Sesuatu yang dilakukan diluar rutinitas untuk relaksasi." Jadi, kalau kamu sekarang suka maen basket di hari Sabtu/Minggu, berarti basket adalah hobby-mu; karena kamu maen basket untuk relaksasi, dan ini adalah diluar rutinitas kerjaanmu. Namun bagi pemain basket profesional, maen basket bukan lagi hobby mereka, tapi passion mereka. Kenapa? Karena setiap hari mereka maen basket (rutinitas). Hobby biasanya untuk FUN. Passion biasanya untuk menghasilkan uang. Jadi, kalau kamu sekarang hobby maen basket, sekali-kali maen basket sama teman-temanmu, berarti hobby kamu: basket. Namun, misal karena kamu cinta banget, kamu berlatih sungguh-sungguh, dan akhirnya terpanggil untuk mendaftar ke suatu klub basket, diterima, dan dibayar secara profesional, maka basket bukan lagi jadi hobby-mu, tapi passion-mu. Suka musik = hobby. Masuk ke industri musik = passion. Suka masak = hobby. Masuk ke dunia F&B (food & beverage) = passion Suka film = hobby. Masuk ke dunia perfilman = passion Suka mengamati brand = hobby. Masuk ke dunia branding = passion Suka fashion = hobby. Masuk ke dunia fashion = passion ***Suka = ngga menghasilkan uang, tapi berasa FUN / relaks ***Masuk ke industri = karena kecintaannya, dan menghasilkan uang Ingat, passion BUKAN apa yang ingin kamu capai dan BUKAN apa yang kamu sudah mahir.. Semoga penjelasan ini JELAS BANGET ya. :) Saatnya kamu nanya ke diri sendiri, apa passion kamu? Dan, apakah itu benar-benar passion kamu, atau hanya hobby kamu? See you ON TOP! @billyboen https://youngontop/buddies/bedanya-passion-dan-hobby-lzvtts1a
Posted on: Mon, 15 Jul 2013 08:40:51 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015