Hati-hati, Smartphone Bisa Meledak !! Ponsel cerdas ternyata juga - TopicsExpress



          

Hati-hati, Smartphone Bisa Meledak !! Ponsel cerdas ternyata juga bisa membahayakan pemiliknya. Baru-baru ini terdengar kabar Samsung Galaxy S seri lawas, S III, meledak lalu terbakar hingga melukai sang pemilik. Insiden ini dialami oleh seorang gadis berumur 18 tahun bernama Fanny Schlatter yang berdomisili di Swiss. Peristiwa itu terjadi saat korban sedang sibuk bekerja. Pada saat kejadian, perangkat tersebut berada di saku celananya. Schlatter pun tidak menyadari bahwa ponsel pintar miliknya tersebut tiba-tiba mengeluarkan api dan meledak. Apes, Schlatter tidak sempat mengeluarkan perangkat tersebut. Hasilnya, bagian paha gadis yang baru menginjak usia remaja ini terkena luka bakar cukup serius. Mengutip situs Phone Arena, Selasa (9/7/2013), pihak Samsung Swiss mengaku telah mendengar kejadian tersebut. Mereka berjanji untuk segera mengirimkan ponsel yang telah terbakar tersebut ke kantor pusat di Korea Selatan untuk pemeriksaan lebih lanjut. "Setelah kami berhasil menghubungi orang ini (Schlatter), kami akan mengadakan penyidikan untuk menemukan titik terang dari kecelakaan ini. Dalam konteks ini, apa yang tersisa dari ponsel kemungkinan akan dikirimkan ke Korea," kata juru bicara Samsung Swiss, Mirjam Berger.
Posted on: Thu, 11 Jul 2013 15:06:21 +0000

Trending Topics



Rasool’Allah Ka Insaaf Har Ek Ke Liye Barabar Hikayat : Hazrat
Black Friday Cyber Monday Efest IMR 18350 800mAh 3.7v Rechargeable
১৮ বছরের একটি #ছেলে:

Recently Viewed Topics




© 2015