Hendra/Ahsan Bisa Curi Gelar di Kejuaraan Dunia Pelatih ganda - TopicsExpress



          

Hendra/Ahsan Bisa Curi Gelar di Kejuaraan Dunia Pelatih ganda putra Indonesia, Herry IP optimistis anak didiknya bisa menyumbangkan satu gelar di turnamen Kejuaraan Dunia Badminton 2013. Keyakinan Herry tak lepas dari konsistennya penampilan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dalam dua kejuaraan superseries sebelumnya. "Peluang untuk mendapat gelar dari ganda putra cukup besar," kata Herry di Jakarta, kemarin. Adapun turnamen bergengsi tersebut akan berlangsung 5-11 Agustus 2013 di Guangzhou, Cina. Herry berharap Hendra/Ahsan bisa memberikan penampilan yang terbaik. Karena Indonesia sudah lama tidak merebut gelar juara pada pada nomor ganda putra. Terakhir gelar tersebut diraih oleh Hendra Setiawan saat berpasangan dengan Markis Kido pada 2007. Herry mengatakan semua tim sudah melakukan persiapan dengan maksimal. Mulai dari mengamati rekaman calon lawan hingga mempelajari data-data lainnya. Namun ia tidak mau gegabah dalam menghadapi kejuaraan superseries ini. "Saya minta agar mereka waspada sejak laga pertama," kata dia. Menurut dia, ajang sebesar ini membutuhkan konsentrasi yang tinggi. Hendra Setiawan menuturkan dari sisi atmosfer pertandingan tidak ada perbedaan antara Kejuaraan Dunia tahun ini dengan superseries lainnya. "Perbedaan mendasar ada pada sisi mental. Persiapan sama saja. Cuma harus lebih berani dan lepas bermain saja," kata Hendra. Hendra mengatakan tidak menyangka bisa merebut emas pada Kejuaraan Dunia 2007 silam. Menurut dia, dalam ajang superseries semua hal bisa terjadi. "Dulu juga tidak kepikiran bisa menang," kenangnya. Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Rexy Mainaky menyatakan hal serupa. Ia memprediksi Indonesia bisa mencuri satu gelar dari nomor ganda putra. "Yang realistis sih satu gelar. Tapi kalau melihat penampilan Hendra/Ahsan ada peluang meraih dua gelar," kata dia. Pada dua ajang superseries terakhir, ia melanjutkan, pasangan Hendra/Ahsan mampu menjadi juara, yaitu di Indonesia Open dan Singapura Open. "Keduanya malah mengalahkan ganda Korea Selatan yang berhasil merebut medali emas Olimpiade, Ko Sung Hyun/Lee Yong Dae".
Posted on: Mon, 29 Jul 2013 05:09:55 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015