IV. FIRQOH-FIRQOH PECAHAN KHOWARIJ Firqah-firqah yang merupakan - TopicsExpress



          

IV. FIRQOH-FIRQOH PECAHAN KHOWARIJ Firqah-firqah yang merupakan pecahan dari khawarij sangat banyak sekali. Ada yang berpendapat firqah-firqah tersebut berjumlah empat, lima, tujuh, delapan, bahkan dua puluh lima, dan ada juga yang berpendapat lebih dari tiga puluh. Pada kenyataannya terjadi kesulitan untuk menghitung secara pasti jumlah mereka. Yang demikian itu dikarenakan : 1. Khawarij adalah firqah harbiyah ( militeris ) sehingga para ulama` tidak sempat menghitungnya dengan detail. 2. Khawarij terus berkembang, sehingga melahirkan firqah-firqah pecahan, bersamaan dengan munculnya perbedaan di antara mereka, yang disebabkan oleh masalah yang sangat kecil . 3. Mereka menyambunyikan literatur ( jati diri ) mereka. Diantara Pecahan-pecahan firqah khawarij tersebut adalah : 1. Al-Muhakkimah. Mereka adalah orang-orang yang keluar dari kekhilafahan `Ali bin Abi Thalib, yaitu ketika terjadi tahkim antara `Ali dan Mu`awiyah, mereka berkumpul disebuah tempat yang bernama `Haruuraa` dari arah kufah. Oleh karena itu mereka juga disebut `Haruriyah. Adapun tokoh mereka adalah : `Abdullah bin Kawwa`, `Ataab bin A`war, Abdullah bin Wahab Ar-Raasibiy, Urwah bin jarir, Yazid bin Abi `Ashim Al-Makharibiy, dan Khurqush bin Zuhair Al-Bajaly yang dikenal mempunyai dua payudara yang besar. Mereka semua berjumlah 12000-, pada perang Nahrawan dan dikenal sebagai ahli shalat dan shiyam. Mengenai mereka Rosulullah telah mensinyalir dengan sabdanya : “ Akan keluar pada kalian, suatu kaum yang shalat mereka mengalahkan shalat kalian, shiyam mereka mengalahkan shiyam kalian dan amal-amal mereka mengalahkan amal-amal kalian. Mereka membaca Al-Qur`an tapi tidak sampai melewati tengorokannya, mereka keluar dari Ad-Dien seperti keluarnya anak panah dari busurnya”. [HR . Bukhari dan Muslim].
Posted on: Fri, 27 Sep 2013 19:09:53 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015