In Memoriam 13 Juli 2005 PAI, Hari ini adalah tepat 8 thn pasca - TopicsExpress



          

In Memoriam 13 Juli 2005 PAI, Hari ini adalah tepat 8 thn pasca tragedi di Kanjuruhan (vs Persija) nawak Aremania (Alm Fajar Widya) meninggal setelah jatuh dari tribun, Ada nawak yang ingat dan menjadi saksi tragedi pilu di Stadion Kanjuruhan kala itu? Saat itu, 13 Juli 2005, lebih dr 40 ribu Aremania membanjiri Kanjuruhan untuk menyaksikan laga seru melawan Persija Jakarta. Membludaknya Aremania membuat ribuan Aremania harus rela turun hingga sentelban dan seluruh sisi lapangan. Seolah tak cukup, diluar Stadion masih terdapat beberapa ribu penonton bertiket yang tak kebagian masuk kedalam stadion. Stadion FULL!! Suasana kacau akhirnya klimaks ketika puluhan suporter yg tidak kebagian tempat duduk di tribun ekonmi selatan saling berlomba turun ke sentelban. Mereka melakukannya dengan memanjat pagar setinggi 2 meter dan terjun ke sisi sebelah parit dengan ketinggian sekitar 3-4 m diatas permukaan tanah. Aksi para penonton yang saling berebut untuk turun ke sentelban membuat penonton yang berada di bagian tribun terbawah menjadi terdesak. Mereka seakan tergencet oleh ratusan suporter yang mendorong dari belakangnya. Dan desakan terus terjadi karena pintu jebol & tribun tak muat, Akibatnya pagar stadion yang baru berumur sekitar setahun ambruk dan puluhan penonton jatuh ke parit dengan kedalaman 2 m dari permukaan lapangan. Puluhan orang menderita cedera karena jatuh dari tribun ekonomi penonton. Diantara sejumlah penonton yang jatuh tersebut terdapat seorang Aremania yang akhirnya harus kehilangan nyawa, Fajar Widya Nugraha (16 tahun), warga Perum Dirgantara Sawojajar meninggalkan kita untuk selamanya. Ia meninggalkan kita untuk selamanya ketika ia jatuh dari tribun dengan posisi kepala terlebih dulu & tertimpa puluhan penonton yang jatuh. Kepergian pelajar SMU Negeri 10 Malang ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan teman-temannya. Dan tentunya Arema-Aremania, Ia kehilangan nyawa setelah menderita kepala remuk dan bagian tulang tangan kanan retak. Kejadian ini membuat geger sepakbola nasional dan berbagai media massa mengupas abis tragedi ini. Mereka seakan tak percaya ini terjadi di Kanjuruhan, Berbagai empati dan simpati dari kalangan pengamat dan suporter sepakbola nasional datang memberikan bantuan moril kepada Aremania. Terakhir, semoga arwah nawak kita slalu mendapatkan tempat yang mulia di sisi-Nya, dan tragedi ini membuat kita lebih dewasa dan waspada. Selamat jalan nawak Fajar Widya Nugraha. Semoga engkau selalu damai di sisi YME.
Posted on: Sat, 13 Jul 2013 18:10:18 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015