Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis - TopicsExpress



          

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis (22/08) berakhir dengan negatif. IHSG melemah sebesar 1.11% atau berkurang 47.035 poin dan berakhir di posisi 4,171.413. Sementara itu, LQ45 mengakhiri perdagangan pada posisi 689.498, melemah 6.655 poin atau berkurang 0.96%. Kebijakan The Fed yang kemungkinan akan melakukan pengurangan stimulus moneternya telah menggerus sebagian besar bursa saham di regional dan domestik, penurunan IHSG juga tidak terlepas dari pelemahan mata uang rupiah yang sudah menembus level Rp 11,000/USD. Kepanikan investor tercermin dari pelemahan IHSG pada perdagagan hari ini. Tujuh dari 9 sektor utama berakhir negatif, dengan sektor konstruksi melemah sebesar 5.78%, sektor industri dasar turun 3.42%, serta sektor keuangan berkurang 2.39% selama satu hari perdagangan. Sebanyak 93 saham menguat dan 196 saham melemah pada perdagangan Kamis di Bursa Efek Indonesia, dimana sebanyak 5.91 miliar lembar saham senilai Rp 6.09 triliun berpindah tangan di pasar reguler. Investor asing membukukan aksi jual bersih sebesar Rp 887 miliar. Saham-saham yang menempati posisi top gainers ialah Bumi Resources Minerals (BRMS) naik 36 poin atau 34.29% ke Rp 105, Visi Media Asia (VIVA) menguat 39 poin atau 29.10% di Rp 134, Sumalindo Lestari Jaya (SULI) bertambah 14 poin atau 24.14% menjadi Rp 58, Alumindo Light Metal Industry (ALMI) mencetak 130 poin atau 21.31% di Rp 610, dan PP London Sumatra Indonesia (LSIP) memperoleh 210 poin atau 20.59% di Rp 1,020. Sementara itu saham-saham yang menempati posisi top loser antara lain Kedaung Indah Can (KICI) jatuh 60 poin atau 18.75% ke Rp 320, Indo- Rama Synthetics (INDR) turun 200 poin atau 16.67% ke Rp 1,200, Nusantara Inti Corpora (UNIT) kehilangan 55 poin atau 14.87% di Rp 370, Alam Sutera Realty (ASRI) terpangkas 90 poin atau 13.24% di Rp 680, dan Duta Anggada Realty (DART) melemah 100 poin atau 12.99% di Rp 770.
Posted on: Fri, 23 Aug 2013 03:46:00 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015