Ini LEMBAGA SURVEYER ataukah PARTAI POLITIK ??? Tahukah KEPALA - TopicsExpress



          

Ini LEMBAGA SURVEYER ataukah PARTAI POLITIK ??? Tahukah KEPALA BPS, bahwa banyak kalangan Industri dan pedagang MENUNDA kenaikan harga produk / tarif mereka sampai SELESAI LEBARAN ??? Dengan cara harga jual tetap TAPI volume di kurangi ??? Atau sampai stok lama mereka habis ??? Kalau waktu PUASA mereka menaikkan harga jual, maka bisa2 mereka BANGKRUT tidak ada pembeli , tukang sate, nasi goreng dan mie bakso juga demikian, harga tetap TAPI volume dikurangi ; Beberapa pedagang Fashion di pasar Tanah Abang mengatakan pd saya, bahwa penjualan masa Puasa tahun ini sepi bila dibanding PUASA tahun2 lalu. ; BPS: Harga BBM Naik, Konsumen Tetap Optimistis 02 Agustus 2013 13:03 WIB Ketua BPS Suryamin REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Pusat Statistik (BPS) memperkirakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) belum memengaruhi indeks tendensi konsumen (ITK) pada triwulan III 2013. Kepala BPS Suryamin mengatakan ITK pada triwulan III 2013 akan mencapai 113,41. Angka ini lebih tinggi dibandingkan ITK pada triwulan II 2013 yang tercatat 108,02. "Secara keseluruhan, efek kenaikan harga BBM baru akan terlihat di triwulan III nanti. Tapi, kalau lihat dari ITK-nya tidak terlalu terpengaruh, malah dia optimis saja," ujar Suryamin saat jumpa pers di Jakarta, Jumat (2/8). Hal tersebut disebabkan konsumsi yang dilakukan oleh konsumen harus terus dilakukan seperti makan, memenuhi kebutuhan anak sekolah dan lain-lain. ITK adalah indikator perkembangan ekonomi terkini yang dihasilkan BPS melalui survei STK. ITK merupakan indeks yang menggambarkan kondisi ekonomi konsumen pada triwulan berjalan dan perkiraan pada triwulan mendatang. Khusus untuk triwulan II 2013, ITK mengalami kenaikan dibandingkan triwulan I 2013 yang tercatat 104,70. Dari sisi variabel, pendapatan rumah tangga meningkat menjadi 109,26 di triwulan II 2013 dari 105,99 pada triwulan I 2013. Kemudian untuk pengaruh inflasi terhadap tingkat konsumsi, Suryamin menyebut pengaruhnya belum terlihat pada triwulan II 2013. Ini ditunjukkan dengan ITK yang meningkat dari 105,36 di triwulan I menjadi 107,95 pada triwulan II. Sementara untuk triwulan III 2013, BPS memperkirakan pendapatan rumah tangga meningkat menjadi 113,35. Sedangkan rencana pembelian barang-barang tahan lama seperti elektronik, rekreasi dan pesta/hajatan menjadi 107,57. Sehingga secara kumulatif, Suryamin mengatakan ITK pada triwulan III 2013 111,41. Red: Nidia Zuraya Rep: Muhammad Iqbal
Posted on: Sat, 10 Aug 2013 18:27:30 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015