Ini Penjelasan Prudential Setelah Bertemu OJK Terkait Kasus - TopicsExpress



          

Ini Penjelasan Prudential Setelah Bertemu OJK Terkait Kasus Asuransi Ahmad Dhani Herdaru Purnomo - detikfinance Rabu, 02/10/2013 14:48 WIB Jakarta - PT Prudential Indonesia telah menghubungi pihak Ahmad Dhani terkait kasus tak cairnya asuransi atas nama Abdul Qadir Jaelani (Dul) . Prudential telah memberikan rincian klaim dan manfaat yang diterima kepada Ahmad Dhani. Corporate Marketing & Communications Director PT Prudential Indonesia, Nini Sumohandoyo mengatakan perwakilan manajemen Prudential Indonesia telah bertemu sebelumnya dengan OJK untuk memberikan klarifikasi atas rincian Ahmad Dhani. "Kami juga telah memberikan informasi kepada OJK bahwa kami telah menghubungi pihak Bapak Ahmad Dhani dan menawarkan untuk melakukan pertemuan dan menjelaskan mengenai kondisi dan persyaratan yang tertera di polis berikut manfaatnya kepada Bapak Ahmad Dhani," kata Nini kepada detikFinance, Rabu (2/10/2013). Dikatakan Nini lebih jauh, Prudential Indonesia berpegang teguh pada kewajiban menjaga kerahasiaan data nasabah/pemegang polis. "Untuk itu kami tidak dapat berkomentar lebih lanjut khususnya secara publik terkait polis nasabah kami, termasuk rincian terkait klaim dan manfaat," tambah Nini. Prudential memang diwakilkan salah satu Direksinya saat memenuhi panggilan OJK. Deputi Komisioner Pengawas Industri Bidang Industri Jasa Keuangan Non-Bank (IKNB) II OJK Dumoly Pardede mengungkapkan Prudential harus secara rinci menjelaskan isi polis kepada Ahmad Dhani. "Saya sudah minta Prudential untuk menjelaskan isi polis tersebut. Kondisi dan kriteria polis tersebut perlu dikomunikasikan ke pihak tertanggung (Ahmad Dhani)," kata Dumoly. Kasus Ahmad Dhani dan Prudential berawal dari ditolaknya pengajuan klaim asuransi sang anak, Dul sejumlah Rp 500 juta. Prudential beralasan adanya pelanggaran hukum atas kecelakaan yang menimpa Dul sehingga tidak bisa mencairkan klaim. (dru/hen)
Posted on: Thu, 03 Oct 2013 19:42:14 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015