Kita yang sedang menggunakan teknologi atau kita yang sedang - TopicsExpress



          

Kita yang sedang menggunakan teknologi atau kita yang sedang digunakan teknologi ? Di jaman sekarang hidup tanpa teknologi hampir tidak mungkin. Kita juga berpikir bahwa teknologi sebagai alat yg netral, kita bisa menggunakanya sebagai hal yg baik dan sebaliknya. Apa yg kita tidak sadari sepenuhnya adalah teknologi bukan 1 arah tapi dua arah. Tidak hanya kita menggunakan teknologi, tetapi teknologi juga menggunakan kita, walaupun tanpa diasadari. Contoh yang sangat sederhana adalah TV. Beberapa tayangan TV seringkali membuat seseorang lebih cemas, takut, serta dampak negatif lainya. Memang...bisa juga digunakan kepentingan spiritual ataupun positif tetapi masih sangat minim. Untuk menggunakan teknologi secara tepat, akurat dan aman, kita perlu mengadopsi perlindungan diri. Perlindungan diri ini dapat berupa usaha untuk melihat apakah ini mampu memberi kemajuan kepada saya apa tidak ? bukanya menjadi hal yg sia-sia dan menjadikan kita larut dalam fantasi teknologi; tanpa adanya unsur pelepasan ikatan di dalamnya. Sering sekali unsur pelepasan ikatan ini dipandang sebagai hal yg tabu tetapi sebenarnya unsur pelepasan ikatan yg menggiring seseorang pada kemandirian serta kekuatanya dalam menjalani cobaan dalam hidup. Mau tidak mau kita sebenarnya nantinya dipaksa meninggalkan satu demi satu apapun di dunia ini, kita dipaksa untuk meninggalkan semua ini, pertanyaanya hanya apkah kita sudah siap menerima kenyataan ini... memang hal yg sulit tetapi ini kenyataanya...
Posted on: Wed, 28 Aug 2013 01:05:17 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015