Kue Marmer Kukus Bagi yang masih belum tahu cara membuat kue - TopicsExpress



          

Kue Marmer Kukus Bagi yang masih belum tahu cara membuat kue marmer kukus, namun ingin sekali membuatnya. Takut ngk berhasil ? kepikira sangat ribet sebelum membuat kue ? Dan masih banyak lagi keraguan yang lain. Mungkin postingan kali ini bisa membuat Anda sedikit bernafas lega, karena kue marmer kukus ini khusus buat yang masih pemula. Bahan-bahan : 375 gr Tepung terigu protein sedang 225 ml Susu Eveporated 275 gr Gula halus 190 gr Margarin 190 gr Mentega 4 btr Telur 12 gr Cake Emulsifier 1 sdm Cokelat pasta 1sdm Rum 1 sdt Baking powder 1/2 sdt Vanilla essence 1/4 sdt Garam Cara Membuat : Campurkan margarin, mentega, cake emulsifier, rum, vanilla essence, gula halus dan garam. Kocok dengan menggunakan mixer dengan kecepatan sedang sampai mengembang.. Masukkan telur satu persatu sambil dimixer hingga tercampur rata ( pastikan telur tercampur rata pada setiap penambahan telur ) Masukkan tepung terigu dan baking powder ( yang telah di ayak terlebih dahulu ) dan masukkan susu secara bergantian aduk dengan spatula hingga tercampur rata. Ambil 1/4 bagian adonan kemudian campurkan dengan cokelat pasta, aduk hingga rata. Siapkan loyang tulban diameter 28 cm, tuangkan adonan putih dan cokelat secara bergantian, lakukan hal yang sama hingga adonan habis. Kukus ke dalam panci pengukus yang telah di panaskan sebelumnya selama 45 menit hingga matang. Angkat, dan dinginkan. Potong-potong kue marmer kukus. Dan siap untuk di sajikan. Tips membuat kue marmer kukus adalah : Supaya kue tidak lengket pada loyang, olesi permukaan dan sisi-sisi loyang dengan mentega dan di taburi dengan tepung. Pada saat proses pengukusan hal yang perlu di perhatikan adalah : * Agar panasnya stabil usahakan sebelum di gunakan, panaskan terlebih dahulu dandang pengukus. * Gunakan api sedang dan pastikan jangan membuka tutp dandan terlalu sering. * Tuangkan air secukupnya pada dasar dandang agar air tidak habis. * Agar permukaan kue tidak pecah, jangan menggunakan api yang besar. * Agar uap air tidak jatuh ke permukaan kue, tutuplah dengan lap bersih pada permukaan kukusan sehingga uap air bisa terserap oleh kain.
Posted on: Tue, 02 Jul 2013 09:01:37 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015