Like & Bagikan!! ~Mentalitas Macan~ Tahukan anda? Yah, tahukah - TopicsExpress



          

Like & Bagikan!! ~Mentalitas Macan~ Tahukan anda? Yah, tahukah anda..? Belakangan ini banyak sekali media yang memojokan Persija Jakarta dan suporternya pasca insiden yang menimpa bus pemain Persib sebelum pertandingan yg dijuluki "el clasico Indonesia" pada Sabtu 22 Juni 2013.. Seperti yang kita ketahui, bus Persib diserang oleh sekelompok orang yang sampai saat ini belum jelas siapa mereka para pelakunya..pihak kepolisian pun belum memberikan pernyataan resmi akan kejadian tersebut..tapi media, publik jawa barat, para pecinta sepakbola Indonesia menuding bahwa kejadian ini merupakan kejadian yang sangat biadab dan tak manusiawi yang dilakukan oleh kelompok suporter Persija.. Persib bandung pun akhirnya memilih mogok bermain dan pulang ke Bandung setelah menolak penawaran pihak kepolisian untuk dikawal menggunakan kendaraan rantis menuju stadion GBK. Aksi inipun memicu kemarahan para suporter Persib di Bandung, alhasil mereka melakukan razia kendaraan ber-plat B (Jakarta) diseluruh kota Bandung...dari aksi sweaping ini dikabarkan 14 kendaraan roda 4 ber-plat B rusak dikota bandung bahkan kabar terkahir aksi inipun menelan korban jiwa.. memalukan? yah.. menyedihkan? pasti.. tapi, menuding tanpa bukti yang kuat pun bukan tindakan yang tepat saat ini, justru hanya memperkeruh suasana.. dibalik tudingan-tudingan tersebut (khususnya yang dilontarkan oleh para pecinta Persib dan media) rasanya sangat lucu bagi mereka yang mengetahui history "rivalitas" kedua keseblasan dan kedua pendukungnya... mungkin mereka yang menuding adalah orang-orang yang "baru melek" sepakbola Indonesia, atau mungkin bagi saya pribadi, orang yang tidak bisa berkaca (khususnya mereka yang tau akan history rivalitas kedua kubu)... "tak ada asap kalo tak ada api"atau"mau nyubit, tapi koq ga mau dicubit balik"...kira-kira dua kalimat simple ini bisa menggambarkan apa yang saya katakan lucu diatas...dikarenakan apa yang menimpa Persib pada Sabtu kemarin, bukanlah hal pertama yang terjadi hasil dari rivalitas kedua kubu...Persija Jakarta bukan hanya "pernah" mengalami hal serupa, tapi bisa dikatakan lebih sering dan terjadi hampir setiap tahunnya dalam kurang lebih 1 dekade terakhir.. Berikut adalah data/pengalaman Persija Jakarta ketika mereka harus bertandang ke kota Bandung: 1998 Std. Siliwangi: Penonton Luber sampe garis lapangan, Luciano Leandro & Nur Alim (pemain Persija) dipukul oleh oknum bobotoh..pada saat itu Persija tetap melanjutkan pertandingan.. 2005 Std. Siliwangi: Satu hari sebelum pertandingan, Persija melakukan ujicoba lapangan, Ismed Sofyan (pemain Persija) dipukul oleh oknum suporter Persib. Dan pada saat pertandingan, Manajer Persija saat itu, IGK Manila dilemparin "Kotoran Manusia" ketika para pemain Persija memasuki lapangan, Persija pun tetap melanjutkan Pertandingan 2006 s/d 2008: Kejadian hampir serupa dengan tahun-tahun sebelumnya, Persija bukan hanya mendapatkan teror dilapangan hijau, tapi dari sejak mereka menginap pun hotel mereka sering "dihampiri" oleh okunum suporter Persib. 2010 Cirebon: Persija melakukan latihan di daerah Cirebon, teror dilakukan oleh oknum suporter Persib, bus Persija hancur.. 2011 Std. Jalak Harupat: Bus PERSIJA Hancur.. Para pemain menggunakan rantis menuju stadion...kepala M.Nasuha (pemain Persija) bocor terkena lemparan batu .. Persija tetap melanjutkan pertandingan dan berhasil mencuri 3 poin. 2 official (bagian perlengkapan) Persija mengalami luka karena tidak ikut dalam rantis dan mereka ikut dalam bus yang membawa perlengkapan Persija menuju stadion.. (official Persija yang terluka) Greg Nwokolo (Pemain Persija) pun terluka karena ulah oknum suporter tuan rumah.. 2012 Std. Jalak Harupat: Para pemain Persija mendapatkan teror sepanjang perjalanan menuju stadion, para pemain menggunakan rantis. lemparan-lemparan benda keras pun terus menghujam kearah pemain Persija selama pertandingan, bahkan seorang Leo Saputra terkena lemparan bongkahan batu sebesar batu bata.. 2013: Tidak jauh beda dengan musim-musim sebelumnya, kendaraan rantis menjadi pilihan untuk menghantarkan Persija ke stadion..teror terus berlangsung sepanjang pertandingan..bench pemain Persija pun jebol karena bertubi-tubi mendapat lemparan batu dari oknum bobotoh.. (Pemain Persija turun dari rantis di dalam stadion SJH) Sekali lagi...apapun yang terjadi sabtu kemarin bukanlah sebuah tindakan yang dibenarkan, tapi sangatlah tidak adil jika mereka-mereka yang menuding hanya berasumsi dan mengambil kesimpulan dari satu kejadian tanpa mau melihat dan bertanya, KENAPA HAL INI BISA TERJADI?? lihatlah kebelakang jauh sebelum peristiwa itu terjadi.. #MentalitasMACAN #ForzaPersija#RealPersija
Posted on: Mon, 24 Jun 2013 18:45:21 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015