Liputan6, New York : Deretan miliarder dunia tak melulu didominasi - TopicsExpress



          

Liputan6, New York : Deretan miliarder dunia tak melulu didominasi kaum pria. Kaum hawa juga ternyata banyak yang berhasil mencapai kursi kekayaan dan menyandang predikat miliarder atas usahanya sendiri. Maksudnya bukan dari warisan atau hal lainnya. Para wanita miliarder ini mampu menunjukkan kepada dunia, keuletan, ketekunan akan membuahkan hasil. Bidang yang digeluti juga bukan usaha yang mudah. Properti, industri kabel, pertanian termasuk usaha yang mereka geluti. Nilai kekayaan para wanita miliarder ini tak tanggung-tanggung hingga miliaran dolar Amerika Serikat (AS). Ingin tahu, berikut 10 wanita yang mampu mencapai label miliarder atas usaha mereka sendiri, melansir laman therichest, Senin (22/7/2013): 1. Rosalia Mera Rosalia Mera memiliki kekayaan bersih senilai US$ 6,1 miliar. Mera adalah pengusaha perempuan terkaya di dunia dengan hasil kerjanya sendiri. Nilai kekayaan bersihnya lebih dari US$ 6 miliar menurut Forbes. Usahanya dimulai ketika Mera mulai merancang gaun dan pakaian dalam di rumahnya bersama pria yang menjadi suaminya, Amancio Ortega Gaona. Usaha mereka seperti Inditex dan toko Zara menjadi perusahaan dengan aset multi-miliar dolar. Meskipun bercerai dari Ortega, Mera tetap memiliki 7% saham di perusahaan. 2. Wu Yajun Wu Yajun memiliki kekayaan bersih US$ 4,3 miliar. Wu mulai membangun jaringannya di dunia pemerintahan dan bisnis saat bekerja sebagai wartawan dan editor di China Shirong News Agency. Kesuksesannya ketika dia kemudian memulai karir di industri real estate. Wu saat ini menjadi Ketua Longfor Properti yang berdiri pada 1995. 3. Chan Laiwa Chan Laiwa memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 4,1 miliar. Chan Laiwa meninggalkan sekolah tinggi karena kemiskinan dan memulai bisnis perbaikan furnitur sendiri di Hong Kong untuk kemudian menjualnya kembali. Pada akhir 1980-an, ia pindah kembali ke Beijing untuk mengembangkan bisnis real estate dan mendirikan Fuwah International Group, salah satu perusahaan pengembang properti komersial terbesar di Beijing. Portofolionya meliputi pertanian, pariwisata, elektronik, perhotelan dan produksi seni. 4. Diane Hendricks Diane Hendricks tercatat memiliki kekayaan bersih US$ 3,8 miliar. Diane Hendricks memiliki Hendricks Holding Company. Saat ini ia pun menjabat sebagai ketua ABC Supply Co, Inc. Kekayaan bersihnya senilai US$ 3,8 miliar membuatnya menjadi wanita terkaya di Wisconsin. Dia adalah seorang produser film dan seorang penderma serta janda dari Ken Hendricks. 5. Zhang Xin Zhang Xin memiliki kekayaan bersih hingga US$ 3,6 miliar. Satu sumber kekayaannya berasal dari industri real estate. Dia adalah seorang tokoh bisnis Cina yang saat ini duduk sebagai CEO SOHO China, perusahaan pengembang real estate komersial terbesar di Beijing, dan Direksi Teach For Cina sejak September 2012. 6. Doris Fisher Doris Fisher memiliki kekayaan bersih diperkirakan sebesar US$ 2,8 miliar. Doris Fisher F. adalah maestro bisnis Amerika yang merupakan pendiri toko pakaian Gap dengan suaminya, Donald Fisher. 7. Oprah Winfrey Oprah Winfrey tercatat memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 2,7 miliar. Oprah dikenal maestro bisnis yang telah menciptakan koneksi tak tertandingi dengan banyak orang di seluruh dunia. Dia menjadi salah satu tokoh masyarakat yang paling dihormati dan dikagumi. The Oprah Winfrey Show adalah salah satu sumber kekayaan Oprah Winfrey. 8. Marian Bayoff Ilitch Marian Bayoff Ilitch memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 2,7 miliar. Dia adalah seorang pengusaha Amerika dan juga pendiri Little Caesars Pizza. Ilitch memperluas minat bisnisnya pada usaha restoran, hiburan, olahraga dan perjudian. Pada tahun 2005, Marian Ilitch memperluas usahanya membangun kompleks resor kasino dan Mandalay Resort Group. Dia kini memiliki perusahaan kasino terbesar yang dimiliki secara independen di Amerika Serikat, Detroit MotorCity Casino. 9. Lynda Resnick Lynda Resnick memiliki kekayaan bersih diperkirakan hingga US$ 2,2 miliar. Lynda mulai bekerja di biro iklan dalam rumah untuk Sunset House katalog. Pada umur 19, Resnick sudah mendirikan sebuah biro iklan Lynda Limited. Lynda sekarang memiliki usahanya di bawah perusahaan induk bernama Roll Global, POM Wonderful dan merek air FIJI, perusahaan pelayanan kabel Teleflora Flower, industri perkebunan jeruk dan kacang, serta usaha lainnya. 10. Giuliana Benetton Giuliana Benetton memiliki kekayaan bersih US$ 2 miliar, dan saat ini duduk sebagai salah satu dewan direksi kedua Edizione Srl dan Benetton Group. Dia bertanggung jawab untuk merencanakan koleksi pakaian rajut Benetton dan lini produknya. Giuliana memulai bisnis keluarga dengan merajut sweater dan kakaknya Luciano akan memasarkannya memakai sepeda. (Nur) #YukBisnisOnline^_^
Posted on: Sun, 21 Jul 2013 22:38:47 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015