Mahasiswa STAINU Sumbang Medali Emas SEAS Games VI Pesta olahraga - TopicsExpress



          

Mahasiswa STAINU Sumbang Medali Emas SEAS Games VI Pesta olahraga SEAS Games VI yang digelar mulai tanggal 21 hingga 25 Agustus 2013, resmi ditutup oleh panitia penyelenggara Thailand di gedung olah raga Moulay Ismail, Rabat pada Ahad (25/8) kemarin. SEAS Games VI ini mempertandingkan lima cabang olahraga, yaitu futsal, volley, takraw, bulu tangkis dan tenis meja. Malaysia berhasil meraih Juara Umum dengan perolehan 3 medali emas, 3 medali perak dan 3 medali perunggu. Selanjutnya Thailand meraih juara II dengan meraih 3 medali emas 1 medali perak dan 2 medali perunggu. Sementara, Indonesia hanya menduduki posisi ke- III dengan raihan 1 medali emas dicabang olahraga tenis meja ganda pasangan Nizar Zulham mahasiswa STAINU Jakarta dan Ibrani Hasbi. Pada cabang olah raga tenis meja single Nizar Zulham menyumbang satu medali perak sehingga Indonesia mendapatkan 3 medali perak dan 2 medali perunggu. Acara penutupan ini juga diisi dengan pagelaran seni dan budaya dari ketiga negara tersebut. Dari Indonesia menampilkan seni pencak silat yang dipimpin oleh A. Faiz Yunus (anggota Lembaga Dakwah PCINU Maroko), selanjutnya Malaysia menampilkan sebuah lagu diiringi tarian tradisional dan Thailand menampilkan permainan tradisional anak-anak yang dimainkan oleh mahasiswa/i Thailand. Turut hadir pula, Duta Besar RI, Tosari Widjaja, Duta Besar Malaysia, Duta Besar Thailand dan Duta Besar Brunai Darussalam di Maroko. Semua Dubes yang hadir juga mendapatkan kehormatan untuk memberikan medali kepada semua atlet yang telah berhasil meraih juara. Tak ketinggalan, Lokal Staff dan Home Staff KBRI Rabat serta masyarakat dan semua mahasiswa Indonesia, Malaysia dan Thailand juga turut hadir memberikan apresiasi kepada semua atlet yang telah berlaga di SEAS Games VI ini. Tahun ini, Thailand bertindak sebagai host SEAS GAMES ke-VI dan Indonesia ditetapkan sebagai tuan rumah SEAS GAMES VII dengan ditandai penyerahan bendera SEAS Games kepada ketua Perhimpunan pelajar Indonesia (PPI) Maroko Habib Choirul Musta’in. Rasa kekeleuargaan, persatuan dan eratnya tali persaudaraan antar ketiga negara tersebut semakin terlihat tatkala semuanya turun ke tengah GOR Moulay Ismail untuk pengambilan foto bersama, bersalam-salaman dan dilanjutkan dengan ramah tamah. (Kusnadi El-Ghezwa/Anam)
Posted on: Wed, 28 Aug 2013 12:19:35 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015