Massa & Bottas, Duet Williams 2014 Secara resmi, tim Williams - TopicsExpress



          

Massa & Bottas, Duet Williams 2014 Secara resmi, tim Williams Renault F1 mengumumkan siapa saja pembalap yang akan bernaung di bawah tim asal Inggris tersebut, mereka adalah mantan pembalap Ferrari, Felipe Massa, dan pembalap sebelumnya, Valtteri Bottas. Ruang kosong yang ditinggalkan Massa di Ferrari akan digantikan dengan pembalap Lotus, Kimi Raikkonen. Dan Massa sendiri, menggantikan tempat yang sebelumnya menjadi milik pembalap asal Venezuela, Pastor Maldonado. “Kami senang dapat mengonfirmasi di 2014 dan kami akan menyambut Felipe (Massa) ke dalam keluarga Williams,” kata Sir Frank Williams, pendiri dan kepala tim Williams F1, seperti dikutip Crash, Selasa (12/11/2013). “Dia (Massa) adalah pembalap yang memiliki bakat yang luar biasa dan seorang pejuang yang nyata di trek balap, dia juga membawa banyak pengalaman karena kami memulai babak baru dalam cerita kami,” terus bos Williams. “Valtteri (Bottas) adalah anggota terhormat dari tim, dan saya senang dia mampu menunjukkan bakatnya dalam kondisi sulit di Montreal. Ada banyak lagi yang akan datang dari dia,” terusnya. Antusiasme menyambut Massa di dalam skuad Willliams tahun depan juga terlihat dari wakil ketua tim Williams, Claire Williams. “Hal ini sangat menarik bagi kami untuk dapat mengonfirmasi pembalap kami musim depan. Felipe telah menunjukkan bakat dan kecepatan selama bertahun-tahun, serta kemampuannya untuk membantu memotivasi dan mendorong tim untuk sukses dan kami sangat senang bahwa dia akan bergabung dengan kami,” katanya. “Pengumuman ini merupakan langkah kunci menuju tujuan kami untuk kembali membawa Williams ke grid terdepan, dan bagian dari rencana kami terus-menerus untuk memastikan kami lebih kuat pada tahun 2014 dan seterusnya,” Claire menambahkan. “Kestabilan memiliki kedua pembalap hebat, serta Mercedes-Benz sebagai mitra mesin kami dan basis komersial yang kuat, akan bersinergi secara positif terhadap keberhasilan masa depan Williams F1 Team,” tutupnya.
Posted on: Tue, 12 Nov 2013 01:22:13 +0000

Trending Topics



p://www.topicsexpress.com/Rugs-just-in-69-Shires-tempest-100g-turnout-Eurosport-medium-topic-694346370607877">Rugs just in. 69 Shires tempest 100g turnout Eurosport medium
Wealth to income ratio & rate of return on capital to GDP growth

Recently Viewed Topics




© 2015