Memanfaatkan waktu menunggu. Tertarik dengan status salah teman - TopicsExpress



          

Memanfaatkan waktu menunggu. Tertarik dengan status salah teman saya tentang Obessive Corbuzier Diet (OCD), kemudian mengunduh e-booknya. Membacanya dengan cepat namun semoga tak salah memahaminya. Apa yang dituliskan, membuat saya harus mengingat-ingat materi-materi waktu masih S1, membuka eBook yang terkait dan beberapa jurnal yang diunduh ketika skripsi yang berhubungan dengan kolesterol. Mencoba menyambungkannya sana-sini. Wah, ternyata kemampuan otak saya terbatas. Buku yang ditulis oleh Dedy Corbuzier (DC) memang menjadi kontroversi sebab ada perbedaan yang diajarkan oleh ilmu kedokteran, dimana dia mengutip pembahasan dari beberapa penelitian. Namun sayangnya, referensi yang dia dapatkan tidak dia sebutkan link-nya. Padahal jika itu disertakan link-nya, maka itu akan sangat membantu bagi teman-teman yang bergelut dalam ilmu kedokteran kesehatan. Jujur saya katakan, untuk buku ini, saya belum bisa mempercayai seutuhnya. Kenapa saya belum mempercayainya? 1. Dalam bukunya DC menuliskan, ... saat saya mengatakan bahwa kolestrol tidak membunuh di twitter saya, terjadilah perang mulut dari dokter muda yang merupakan follower saya yang mengatakan saya mulai ngaco dalam berbicara dan tidak ada bukti apapun dan membuat orang sesat, ia meminta saya pembuktian kata-kata saya, oleh sebab itu malam itu juga saya memberikan penelitian ini di web saya beserta cuplikan video ttg hal ini dan akhirnya dia diam, diam karena kaget ternyata ada penelitian baru dan belum diketahuinya. Juga DC menuliskan, ... mempercayai satu hal tanpa membuka pikiran dan melihat alternatif lain sama halnya dengan anak kecil yang percaya pada santa claus ... Berdasarkan pernyataannya, maka saya boleh dong belum bisa mempercayai seutuhnya sebab saya harus mencari kebenarannya kesana-kesini. Bisa jadi diet yang dilakukan DC berhasil untuknya, tapi belum tentu untuk individu yang lain. Maka yuks cari referensi yang dimaksud DC, biar bisa kita compare-kan. Tapi kok saya buka web DC, ga ada yaa penelitian dan videonya (sambil masih berusaha mencari ...) 2. DC menuliskan fakta, Apa yang terjadi ketika Anda dipaksa mengurangi kolesterol yang tersedia untuk tubuh? Fungsi endokrin menderita. Penurunan fungsi hati. Otak dan kesehatan sistem saraf degradasi. Dengan kata lain, obat-obatan statin justru memicu dan mempercepat manifestasi dari diagnosis penyakit otak, termasuk Alzheimer. Jadi jelas apa yang membuat anda menjadi penderita ALZHEIMER, ya obat obatan kolesterol seperti Lipitor itu sendiri. Ingat bahwa Lipitor adalah penghasil obat dengan keuntungan lebih dari 30 juta dollar setahun. Apakah benar Alzheimer penyebab utamanya adalah obat antikolesterol golongan statin? Apakah side effect yang utama dari statin menyebabkan orang pikun? Yuks, baca lagi dan cari lagi informasi terkait Sistem Syaraf ... 3. Lagi, dia menyampaikan fakta, Jadi penyebab kematian oleh jantung adalah: oxidasi seperti merokok dsb, inflamasi, stress, gula dan karbohidrat Pun dituliskan, John Yudkin seorang Doctor dari British Univerity of london mengatakan secara data, penyakit jantung kebanyakan disebabkan oleh ... GULA Kebanyakan penyebabnya adalah gula (diabetes), seberapakah prosentasenya? Apakah prosentasenya lebih besar dari kolesterol sebagai penyebab penyakit jantung? Yuks, baca lagi referensi tentang Cardiovascular Disorders ^^ Dan masih banyak lagi yang menjadikan kita harus lebih teliti membacanya. Namun ada juga yang saya sepaham dengan DC ketika dia menuliskan, Saat itulah saya bereksperimen dengan teori OCD saya dan menemukan bahwa manusia bisa merubah faktor genetiknya ... Maka kalau saya bisa merubah genetika saya dari obesitas dengan berat 100 kilo berisi lemak hingga ke 73 kilo dengan masa otot yang baik maka saya bisa merubah genetika saya tentang kolesterol saya ... Bukan kah begitu seharusnya? Untuk masalah genetika, saya mempercayainya. Lifestyle memang bisa diubah berdasar genetika. Orangtua yang menderita penyakit jantung, belum tentu keturunannya akan menderita penyakit yang sama karena lifestyle yang berbeda ataupun sebaliknya. Terkait lagi dengan genetika yang bisa on dan off. Tentang genetika, maka saya sarankan bacalah tulisan populer Prof. Kazuo Murazaki dengan judul -The Divine Message of DNA- (walaupun saya belum selesai membacanya, hehehe) Untuk apa saya posting tulisan ini? Agar terjadi sebuah diskusi yang ujung-ujungnya bisa mencerahkan saya (dan yang lain) terkait diet yang dilakukan oleh DC. Kalau memang itu baik, maka bisa diikuti bagi yang membutuhkan. Memang saya disini posisinya seperti mencari-cari kesalahan DC, tapi buat saya ini meluruskan pemahaman saya terkait tulisannya. Saya sedang belajar menjadi pembaca yang kritis ^^V Berikut saya sertakan buku OCD readyforfit/uploads/1/3/9/8/13984550/ocd_3.0.pdf Semoa bisa menjadi pembelajaran kita semua. Mohon pencerahannya kepada orang-orang yang berkompeten : Bu Zullies Ikawati, Pak Sae Abi Hudzaifah, Bu Kak Asih, Mbak Endang Sulistyowati, teman diskusi yang menyenangkan Endah Ayu Prawitasari, Liza Anisa, dan Nurul Isnaeni. Serta yang lainnya yang mau berdiskusi disini ^^
Posted on: Fri, 01 Nov 2013 02:21:21 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015