Minta Benahi Mental follow@AremaNewsUpdate HAUS GOL: Striker - TopicsExpress



          

Minta Benahi Mental follow@AremaNewsUpdate HAUS GOL: Striker Arema Indonesia Cristian Gonzales saat laga ditahan imbang 1-1 oleh Barito Putera di Stadion Kanjuruhan. MALANG–Kekecewaan kembali meliputi suporter fanatik Arema Indonesia, Aremania. Hasil pertandingan Arema lawan Barito Putera Banjarmasin yang berakhir imbang 1-1 Minggu malam lalu (1/9), mendapat protes dari suporter. Sebab, Singo Edan tampil antiklimaks dan tak sanggup menjawab ekspektasi publik yang membuat Stadion Kanjuruhan penuh sesak. Pembukaan pra pertandingan lewat pengibaran giant flag yang fenomenal serta monumental itu, seperti sirna begitu peluit berakhirnya pertandingan berbunyi. Arema memang tak kalah. Tapi, sudah jadi rahasia umum bahwa hasil imbang di Stadion Kanjuruhan itu tak ubahnya sama dengan kekalahan. Praktis, puluhan ribu Aremania yang melihat pertandingan Minggu lalu seperti tertampar. Sorotan pun kembali diarahkan pada sosok pelatih Arema, Rahmad Darmawan (RD). Aremania menilai RD gagal membenahi mental bermain skuad berlogo singa itu. Aremania Korwil Kanjuruhan, Awang menyebut bahwa teknis bertanding serta strategi adalah hal penting. “Tapi, di atas semua teknis pertandingan dan strategi, adalah mental. Kekuatan mental itu bisa mengubah kondisi permainan, tapi lihat Arema saat lawan Barito. Mental militannya tidak ada sama sekali. Soal militansi malah kalah dari Barito,” ungkap Awang ketika dikonfirmasi Malang Post kemarin. Belum lagi, kapten Arema Greg Nwokolo gagal mengeksekusi tendangan penalti pada menit akhir pertandingan. Hal tersebut semakin merontokkan semangat serta kondisi mental tim secara keseluruhan. Sebab, sejatinya tendangan penalti akibat handsball pemain Barito di kotak terlarang ini, menjadi peluang emas Arema untuk merenggut poin tiga. “Kenapa tidak diinstruksikan pemain yang lebih berkualitas mental eksekusi penaltinya. Cristian Gonzales pun sepertinya sangat tenang dan matang kalau urusan melakukan tendangan penalti,” ungkapnya. Praktis, protes Aremania kali ini lebih fokus pada pembenahan mental dan semangat bermain. Salah satu Aremania, Tyo Prasetyo menyebut permainan babak pertama sangat bagus. “Babak pertama bagus. Tapi, memasuki babak kedua kita loyo. Semangatnya hilang. Mohonlah buat RD, jangan hanya mengurusi teknis dan strategi saja. Mental pemain juga mohon dibenahi,” tegasnya. Sepanjang musim, urusan mental memang sering menjadi duri dalam daging Arema. Mental yang tidak teruji membuat Arema kesulitan ketika menghadapi situasi berat dalam pertandingan. Ngedropnya mental akibat kegagalan penalti, pernah menjadi penjegal kiprah Arema ketika menjamu tim juara Persipura Jayapura. Kala menjamu Persipura di putaran kedua, Arema gagal mengeksekusi dua penalti. Saat itu, Greg juga ditunjuk sebagai eksekutor dan gagal. Hasilnya, mental pemain Arema ngedrop dan akhirnya gagal menampilkan performa terbaiknya lawan Mutiara Hitam. Arema kalah 1-2 di kandangnya sendiri. Arema juga sering ngedrop mental ketika kemasukan gol terlebih dulu. Arema sulit bangkit begitu ketinggalan skor. Di atas kertas, Arema hampir tak pernah berada dalam situasi membalikkan keadaan, begitu kemasukan gol. Arema selalu kalah begitu tim lawan membobol gawang lebih dulu. Terhitung, Arema sembilan kali berada dalam situasi kemasukan gol terlebih dahulu. Hanya dua kali Arema bisa bangkit dari kondisi tertinggal. Tapi, hanya satu pertandingan yang sukses membalikkan keadaan, yakni ketika melawan Persija di putaran pertama. Gol striker Persija Velazques menit 3, menghentak Stadion GBK 16 Februari lalu. Namun, gol Keith Kayamba Gumbs dan Cristian Gonzales beberapa menit berikutnya, menandai satu-satunya momen comeback Arema selama berlaga di ISL 2012/2013. Lalu, pertandingan lain adalah ketika meraih hasil imbang lawan Pelita Bandung Raya di Stadion Si Jalak Harupat. Kemasukan gol terlebih dulu lewat Marwan Sayedeh menit 23, Dedi Kusnandar membalas gol untuk menyamakan kedudukan, menit 24. Hanya pada dua pertandingan ini, Arema bisa melakukan comeback, untuk mencegah kekalahan. Sementara, di tujuh pertandingan lain, Arema kalah karena kemasukan gol terlebih dulu dan tak mampu menguasai mentalnya demi melakukan comeback. #salamSatujiwa #ardneh
Posted on: Tue, 03 Sep 2013 09:02:43 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015