MotoGP 2013 Jelang Stoner Latihan Motegi; Kenapa Bukan - TopicsExpress



          

MotoGP 2013 Jelang Stoner Latihan Motegi; Kenapa Bukan Oztrali? ManiakMotor – Jika rencana Casey Stoner berusaha dapat wild card saat MotoGP singgah di negaranya tahun ini, kenapa doski latihan di Motegi, Jepang pada 6 – 7 Agustus? Latihan ini bersamaan dengan uji layak seamless shift gerbox (SSG) Yamaha di sirkuit Brno, Ceko. Menggoda memang munculnya Stoner dengan desas-desus soal kembali atau ada agenda lain soal latihannya di Motegi. Andai sekadar testing RCV untuk dijual ke tim perorangan, tidak mungkinlah seheboh macam siap-siap balap serius. Ia akan didampingi Christian Gabbarini yang eks kepala mekanik Stoner (sekarang jadi penasehat teknis Repsol Honda). Itu mekanik yang membuat Stoner Juara di Ducati dan Honda. Juga mendatangkan para ahlis suspensi Ohlins. Sekadar riset RCV versi jualan yang spesifikasinya di bawah RC213V pabrikan, Motegi memang pas. Motor-motor itu ada di HRC Jepang. Namaun untuk rencana wild card seri 16 di Philip Island, ya mendingan di Oztrali saja latihannya. Kan selain dekat dari rumah Stoner, set-up motor dan feeling mendapati kembali tekniknya naik motor lebih masuk akal. Jadi ketika dia dapat wild card, ia sudah punya bekal untuk melawan. Apa punlah di balik itu, bila dia kembali membalap di Australia, sirkuit itu sangat dikenalnya. Setengah tahun tidak naik motor prototipe, diprediksi ia akan cepat menyesuaikan lapal membalap.Itu sirkuit lima kali berturut-turut ia kuasai. Bahkan tahun lalu seperti membalap sendiri di sana. Saat itu ia sangat dipuji Valentino Rossi dengan membalap sangat halus. Apalagi saat berhenti masih berhubungan dengan namanya racing line, walau balapan mobil V8-nya. Teori balapannya sama saja, out-in-out, lalu ditambah tutup gas, rem, dan gas pol tanpa rem blong loh. Wayne Gardner dan Mic Doohan, dua mantan juara dunia dari Oztrali memang merayu Stoner untuk kembali. Keduanya memperkirakan, Stoner tidak akan terhambat untuk mengembalikan keterampilannya walau dengan hanya latihan sekali di Motegi. “Ia masih muda. Berhenti pun tidak total atau masih berhubungan dengan balap. Ia bisa dapat kembali keteterampilannya,” kata Gardner. Kembali lagi ngomong-ngomong latihan Jepang dan bukan di Asutralia. Juga bersamaan dengan testing SSG Yamaha pula. Ah sudahlah, yang jelas walau masih dugaan ada strategi campur aduk munculnya Stoner di Jepang. Boleh soal wild card, boleh perampungan RCV untuk jualan, boleh juga untuk melengkapi riset RCV 2014 yang belum rampung untuk menghambat SSG M1 bila berhasil. Boleh juga gertak, hehe. Tunggu saja hasil latihan Stoner, besok atau 6 Agustus hari pertama ia kembali naik RC213V. (RR)
Posted on: Mon, 05 Aug 2013 04:00:47 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015