Motor Hydrogen Bab 1. Pendahuluan A. Latar belakang Krisis - TopicsExpress



          

Motor Hydrogen Bab 1. Pendahuluan A. Latar belakang Krisis energi kini telah menjadi suatu masalah yang paling hangat diperbincangkan oleh masyarakat dunia, termasuk Indonesia. Bagaimana tidak, jika menurut sebuah penelitian, Indonesia, bangsa yang termasuk dalam anggota OPEC, organisasi pengekspor minyak dunia, dalam 10 tahun lagi akan kehabisan stok bahan bakar minyak. Tentunya jika tidak ada persiapan untuk menghadapi krisis ini, bukan tidak mungkin masyarakat dunia, terutama Indonesia yang negaranya sampai saat ini belum melakukan tindak nyata dalam mempersiapka krisis energi, akan menjadi masyarakat yang terisolasi. Mempunyai uang untuk membeli energi, tetapi tidak ada energi yang dapat di beli. Sedangkan dampak dari efek globalisasi juga berpengaruh, akibat majunya ilmu pengetahuan kini rata-rata pabrik sudah menggunakan mesin motor yang menggunakan bahan bakar minyak, dan produksi motor maupun mobil di selurh dunia terus meningkat dan pengguna kendaraan terus meningkat, hal ini berdampak postif yaitu meningkatkan efisiensi, namun di balik dampak positifnya tersebut, dampak negatifnya pun cukup mengerikan yaitu, meningkatkan polusi yang mengakibatkan global warming (pemanasan global) serta penggunaan bahan bakar minyak meningkat yang mengakibatkan menipisnya pasokan minyak bumi. Hal inilah yang menggerakkan para ilmuan untuk menemukan penggunaan BBM pada kendaraan bermotor. Salah satunya yaitu hydrogen, dikarenakan hydrogen adalah sumber energi yang sangat melimpah dan mudah di temukan. B. Rumusan masalah Penggunaan bahan bakar hydrogen harus terus dikembangkan karena bukan hanya dapat mengurangi penggunaan BBM(Bahan Bakar Minyak) namun juga ramah lingkungan serta merta hydrogen sanagtlah mudah di temukan karena hydrogen sangatlah melimpah, di alam semesta ini dengan persentase 75% dari barion berdasarkan massa dan lebih dari 90% berdasarkan jumlah atom. Unsur ini ditemukan dalam kelimpahan yang besar di bintang-bintang dan planet-planet gas raksasaDi seluruh alam semesta ini, hidrogen kebanyakan ditemukan dalam keadaan atomik dan plasma. Berbagai upaya terus dilakukan untuk menemukan alat pengontrol energi yang di hasilkan oleh hydrogen dikarenakan energi yan di hasilkan oleh hydrogen sangatlah besar. Dan kini telah di temukan alat tersebut yang di beri nama fuel cell(sel bahan bakar), dan bahan bakar hydrogen tidak menyebabkan polusi udara seperti penggunaan bahan bakar minyak bumi. C. Tujuan penelitian Penelitian ini bertujuan guna meningkatkan taraf hidup masyarakat dunia, di karenakan jika kendaraan bermotor, khususnya motor roda dua telah beralih dari bahan bakar minyak bumi yang berdampak polusi udara, ke bahan bakar hydrogen yang lebih ramah lingkungan di karenakan motor hydrogen tidak mengalami pembakaran seperti motor 2-tak dan 4-tak . karea pada mesin motor yang menggunakan hydrogen yang di hasilkan adalah listrik atau panas bukanlah ledakan . D. Manfaat penilitian Penelitian sangatlah bermanfaat bagi manusia, bayangkan saja apa yang terjadi jika kendaraan motor terus menggunakan Bahan Bakar Minyak ? kembali lagi ke masalah utama yaitu menyebabkan polusi dan nebyebabkan menipisnya cadangan minyak bumi. Dunia ini belum bisa lepas dari bahan bakar minyak bumi, namun untuk menanggulanginya, penggunaannya di minimalisir yaitu dengan mengganti bahan bakar minyak yang di gunakan pada motor di ganti menjadi motor yang berbahan bakar hydrogen. Bab 2. Pembahasan Marriott dan Ritz Carlton, Jakarta. Ilmuan zaman dulu memanfaatkan hidrogen untuk di jadikan bom. Namun kini hidrogen bisa dimanfaatkan untuk bahan bakar motor atau mobil. Gimana bisa? Seperti motor hidrogen lokal hasil riset ilmuan BPPT (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi). Mereka adalah Eniya Listiani Dewi dan Tjutjuk Ismujanto dari pusat teknoligi material. Serta Ganesha Tri Chandrasa dari Balai Besar Teknologi Energi. Kalau hidrogen dijadikan bom, menggunakan reaksi fusi. Reaksi yang menggabungkan atom kecil menjadi ataom besar. Dalam hal ini peleburan 4 atom hidrogen menjadi 1 atom helium. Hasilnya bom hidrogen luar biasa dahsyat karena mengandung megaton TNT. Efek yang dihasilkan juga sangat besar dan mematikan. Nah, bagaimana hidrogen untuk dijadikan bahan bakar di motor?. Pada motor hidrogen tidak terjadi pembakaran seperti motor 2-tak ataupun 4-tak. Sehingga tidak ada ledakan atau suara. Juga tidak terjadi asap. Pada motor hidrogen atau fuel cell yang dihasilkan energi listrik dan panas. Bukan Ledakan. Energi listrik dapat melalui proses elektrokimia gas hidrogen (H2) dan oksigen (o2), jelas Ganesha yang menjabat PV Test Supervisor. Dari energi listrik yang dihasilkan reaksi hidrogen dan oksigen dimanfaatkan untuk memutar roda lewat bantuan dinamo atau motor listrik. Makanya tidak ada hasil pembakaran yang menyebabkan polusi. Namun bagaimana membuat motor hidrogen ini? Alat dan cara kerjanya apa saja? Pertama, yang dipersiapkan tentu seperti motor biasa. Harus dilengkapi tangki untuk wadah bahan bakar. Namun tangki untuk hidrogen khusus. Harus lebih tahan tekanan. Tabung atau tangki khusus hidrogen disebut NiMH H2 Tank. Atau disebut Nickel Metal Hybrid. Meski ukurannya kecil namun muat 740 liter hidrogen. Itu karena sifat hidrogen yang gas itu bisa dimampatkan. Tangki ini dipesan khusus dari Amerika. Sesuai standar DOT (Department Of Transportation). Sehingga layak untuk kendaraan otomotif, jelas Ganesha yang asli wong Jawa Timur itu. Tangki berkelir silver ini tahan tekanan sampai 150 psi. Namun dalam pengisian dari pabrik hidrogen harus menggunakan tabung lain yang muat 1.000 liter. Jika motor mau dipakai tinggal dipindahkan ke tabung NiMH.Untuk membeli hidrogen bisa didapat di daerah pulogadung, Jakarta Timur. Harganya satu liter hidrogen yang bagus Rp 131,5 namun harus beli 7.000 liter, atau sekitar Rp 920 ribu. Namun jika energi minyak bumi sudah habis, hidrogen dipastikan jadi energi alternatif yang menjanjikan. Karena hidrogen bisa dibuat dari air. Dipastikan juga banyak SPBU hidrogen di pinggir jalan. Untuk mendapatkannya bisa menggunakan generator hidrogen. Namun perlu pompa khusus untuk memasukannya ke dalam tabung. Pompanya tidak boleh ada pelumas karena bisa terjadi ledakan.Selanjutnya dari tangki NiMH, hidrogen dialirkanlewat slang. Dibantu safety control hydrogen supaya aman. Lalu dialirkan menuju PEMFC (Polymer Electrolyte Membrane) atau fuel cell. Alat ini seperti aki yang banyak sel atau lapisan. Fungsinya juga mirip aki, yaitu menghasilkan energi listrik. Berbarengan dengan hidrogen masuk PEMFC, dipompakan juga oksigen. Diambil dari udara luar. Namun lantaran putaran pompa bisa 1.500 rpm, yang terisap hanya oksigen murni, jelas Ganesha yang bergelar M.Sc.M.Phil itu. Akhirnya di PEMFC terjadi pertemuan hidrogen dengan oksigen. Terjadilah kebalikan proses elektrolisa. Di mana hidrogen direaksikan dengan oksigen dan menghasilkan listrik. 2H2 + o2------------->2H2o (1) Pada reaksi itu dibebaskan energi panas yang kemudian dapat dihasilkan energi listrik. Namun arus listrik yang dihasilkan sangat kecil. Sehingga untuk meningkatkan kinerjanya, elektroda dibuat menjadi pelat dengan lapisan tipis. Makanya disebut sel. Dibuat dari material berporous yang menyebabkan elektrolit pada sisi satu dan sisi lainnya bisa tembus. Pada anoda, asam dari elektrolit, hidrogennya akan terionisasi menghasilkan elektron dan ion hidrogen (proton). Reaksi ini akan membebaskan energi. 2h2----------> 4H+ + 4e- (2) Sementara di katoda, oksigen beraksi dengan elektron yang diambil dari elektroda dan proton (ion hidrogen) membentuk air. o2 + 4e- + 4H+--------> 2H2o (3) Namun dari reaksi itu hanya menghasilkan tegangan yang sangat kecil. Satu lembar sel hanya bisa menghasilkan 1,2 volt. Makanya sel dibuat bertumpuk. Alat penghasil tegangan listrik BPPT ini adalah 50 lapisan atau lembaran. Jadinya menghasilkan tegangan listrik 60 volt. Padahal yang diperlukan untuk memutar dinamo yang terpasang di roda motor hanya butuh 48 volt 500 watt. Energi sisa bisa dimanfaatkan untuk pengisian baterai cadangan. Motor juga dilengkapi baterai. sehingga bisa switch atau ganti baterai jika hidrogrn habis di jalan. Juga bisa dilakukan pengisian baterai ketika parkir di rumah. Dicolok langsung ke listrik. Sebagai penurun tegangan dari 48 volt jadi 12 volt menggunakan DC converter. Sehingga bisa untuk lampu dan klakson. Bab 3. Metode penulisan Penulisan Program Kreativitas Mahasiswa-Gagasan tertulis (PKM-GT) ini disusun berdasarkan telaah pustaka dari literatur-literatur yang sesuai dengan topik penulisan. Literatur-literatur yang digunakan merupakan literature-literatur yang bersifat primer (jurnal) dan sekunder (text book, internet). Berdasarkan penulusuran literatur ini kemudian diperoleh data yang bersifat primer dan sekunder. Tulisan ini juga menggunakan metode kualitatif dengan menampilkan data deskriptif berupa kata-kata yang bersifat rasional. Prosedur pemecahan masalah dilakukan berdasarkan pada permasalahan yang terdapat di dalam masyarakat. Permasalahan yang menjadi dasar dalam penulisan karya ilmiah ini timbul setelah diketahui bahwa kedelai sebagai bahan baku pembuatan tempe mengalami kenaikan harga dan produksi kedelai nasional yang tidak dapat memenuhi kebutuhan dalam pembuatan tempe sehingga diperlukan jalan alternatif untuk menggantikan bahan baku kedelai dengan bahan baku lainnya yang kandungan gizinya tidak kalah dengan tempe dari kedelai. Usaha pemecahan masalah dilakukan dengan cara mempelajari teori-teori yang berhubungan dengan pokok permasalahan. Melalui telaah pustaka kemudian setelah itu dijabarkan dalam bentuk karya tulis ilmiah yang merupakan pemikiran kritis mahasiswa berdasarkan pandangan terhadap situasi dan kondisi yang berkembang saat ini sehingga diperoleh kesimpulan tentang pemecahan masalah yang terjadi secara keseluruhan yang pada akhirnya diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi kesejahteraan masyarakat. Bab 4. Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian ini dapet disimpulkan bahwasannya : 1. Manusia di seluruh dunia belum dapat lepas dari penggunaan bahan bakar minyak bumi karena belum dapat di temukan energi alternatif yang pasti 2. Pencemaran udara terus meningkat akibat penggunaan bahan bakar minyak bumi 3. Cadangan bahan bakar minyak bumi yang ada di dalam perut bumi terus menipis 4. Hydrogen merupakan energi alternatif yang saat ini masih di gunakan pada kendaraan bermotor 5. Belum ada pengembangan dari tenaga hydrogen supaya dapat di gunakan pada mesin-mesn industri
Posted on: Thu, 31 Oct 2013 11:28:30 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015