Mourinho Ingin Akhiri Aksi "Diving" Minggu, 6 Oktober 2013 | 19:16 - TopicsExpress



          

Mourinho Ingin Akhiri Aksi "Diving" Minggu, 6 Oktober 2013 | 19:16 WIB LONDON, KOMPAS - Manajer Chelsea Jose Mourinho tengah mempertimbangkan menghukum pemain yang melakukan diving dengan mencadangkan pemain tersebut. Menurut sosok berjuluk The Special One ini, diving adalah tindakan memalukan dan harus ada upaya serius untuk memeranginya. "Saya sudah berkali-kali mengatakan pada pemain kalau saya sangat membenci diving . Berusaha membuat pemain lawan mendapat kartu merah sangat memalukan," kata Mourinho. Mourinho belum pernah mencadangkan pemain yang melakukan diving . Ia hanya mengkritik pemain tersebut, seperti yang pernah dilakukannya saat melatih Didier Drogba atau Arjen Robben. "Kalau ada pemain yang penting bagi saya, saya mungkin takkan menghukumnya saat berbuat kesalahan. Tapi yang jelas saya akan bicara dengannya dan mengkritiknya," ujar eks pelatih Real Madrid ini. Perkataan Mourinho ini tak lepas dari kartu merah yang diterima Fernando Torres saat melawan Tottenham pekan lalu setelah melanggar Jan Vertonghen. Mourinho memrotes kartu merah Torres tersebut dan menilai Vertonghen bereaksi berlebihan. Ia juga buka suara terhadap kartu merah pemain Celtic FC Scott Brown saat melawan Barcelona pada pertandingan fase grup Liga Champions, Selasa lalu. Mourinho menilai kartu merah terhadap Brown tersebut sedikit tak adil. "Di beberapa negara, Anda akan terlihat naif saat tak melakukan diving. Tapi lihat saja contoh di Liga Champions pekan ini di Amsterdam dan Glasgow. Menurut saya itu menyedihkan, tapi itu semua kembali ke asosiasi sepak bola berwenang. Saya bukan siapa-siapa dan hanya memberi opini, toh pekan depan semua sudah kembali seperti semula," pungkasnya.
Posted on: Sun, 06 Oct 2013 13:38:14 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015