PETUNJUK PELAKSANAAN ( JUKLAK ) THE BEST MOBILE ANTENNA 2013 1. - TopicsExpress



          

PETUNJUK PELAKSANAAN ( JUKLAK ) THE BEST MOBILE ANTENNA 2013 1. MAKSUD DAN TUJUAN a. Gebyar RAPI 6,7,8,9 dalam rangka MUSKAB RAPI Kabupaten Bogor. b. Sarana pengembangan bakat dan minat serta meningkatkan keterampilan teknik amatir radio. c. Ajang komunikasi langsung untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama amatir radio. 2. NAMA KEGIATAN Lomba “ THE BEST MOBILE ANTENNA 2013” Jenis 1X5/8 Lambda pabrikan / modifikasi. 3. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN a. Tempat : BUPERTA ( Bumi Perkemahan ) CIBUBUR b. Hari / Tanggal : Sabtu – Minggu, 2 – 3 November 2013 c. Waktu : 09.00 s/d selesai. 4. PERSYARATAN PESERTA a. Peserta umum . b. Peserta adalah bukan panitia lomba. c. Mengisi formulir pendaftaran. d. Peserta di wajibkan mengikuti technical meeting serta pengudian grup atau bagan pada hari : jum’at malam tanggal 1 November 2013 jam 20.00 WIB s/d selesai dan apabila tidak menghadiri maka peserta di anggap menyetujui hasil technical meeting tersebut. 5. PENDAFTARAN a. Biaya Pendaftaran Rp. 300.000 (Tiga Ratus Ribu Rupiah) / Antenna. b. Peserta lomba mendapatkan ID Card , Kaos Peserta dan Kosumsi pada saat lomba. c. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 1 Oktober 2013 dan akan di tutup pada tanggal 27 Oktober 2013 pada jam 24.00 WIB. d. Apabila belum memenuhi jumlah maksimum maka pendaftaran dapat di lakukan di lokasi sebelum technical meeting dimulai . e. Biaya Pendaftaran tidak dapat di tarik kembali dengan alasan apapun. f. Pendaftaran dapat melalui rekening panita : An : RACHMAN NURHAQIM No Rek : 133-00-1169236-5 (BANK MANDIRI) Konfirmasi melalui SMS / Telepon No : 0878 – 8423 - 1702 g. Contact Person : 1. 0813-8930-7272 ( DINO ) 2. 0812-9525-8603 ( OM CHARLY / ROTI-ROTI ) 3. 021-7053-0302 ( OM MANGGIS ) 6. HADIAH Juara I : Rp. 7.000.000 + Piala + Piagam Juara II : Rp. 5.000.000 + Piala + Piagam Juara III : Rp. 3.500.000 + Piala + Piagam Harapan I : Rp. 1.500.000 + Piagam Harapan II : Rp. 1.000.000 + Piagam Harapan III : Rp. 500.000 + Piagam 7. KETENTUAN LOMBA 1. Ketentuan Umum a. Frekuensi yang dipergunakan dalam perlombaan adalah VHF 142.400 MHz ( 240 ) b. Antenna yang dilombakan adalah jenis 1X5/8 Lambda mono coil ( Standard Pabrikan/Rakitan/Homebrew ) dengan whip / pecut bahan pejal / rod maksimum 5 (Lima) mm terpasang langsung pada matching coil sebagai feed / titik input antenna. c. Apabila ditambahkan ground plane / radial harus terbuat dari bahan pejal / rod dengan jenis bahan dan jumlah ground plane / radial bebas dalam posisi sejajar dengan matching coil dan membentuk satu kesatuan antenna. d. Kabel transmisi ( Coaxial Cable ) harus terlihat jelas dari posisi antenna ke radio / transmiter dengan jenis dan panjang bebas. e. Tidak diperbolehkan menggunakan alat ukur / SWR meter dan sejenisnya. f. Kendaraan yang dipergunakan adalah jenis roda empat. g. Ketinggian ujung antenna terpasang dikendaraan maksimum 3,5 ( Tiga Setengah ) Meter dari permukaan tanah. h. Perangkat radio / transmiter serta kabel DC / DC cord disediakan oleh panitia ( perangkat radio / transmiter sudah disamakan power outputnya). i. Sumber catu daya perangkat radio / transmiter yang dipergunakan adalah Power Supply 13,8 Volt yang di sediakan oleh panitia. 2. Ketentuan Teknik dan System Lomba a. Peserta Lomba adalah peserta yang telah melengkapi pendaftaran dan teregistrasi panitia pada perlombaan. b. Bagi mereka yang tidak mendaftar ulang / registrasi di lokasi lomba sampai 30 menit sebelum technical meeting dimulai, dianggap mengundurkan diri dan uang pendaftaran dianggap hangus. c. Pemeriksaan kelayakan unit antenna serta ketinggiannya, pertama – tama akan dilakukan pada saat lomba akan dimulai, selanjutnya pemeriksaan disesuaikan dengan kebutuhan / aturan yang telah di tentukan. d. Pelaksanaan lomba mempergunakan system gugur. e. System FULL COMPETION akan digunakan pada babak Final dengan menghitung POINT apabila terjadi POINT yang sama maka akan dilombakan kembali pada titik rekam yang lain. f. Nomor peserta lomba akan di tentukan dengan cara diundi dihadapan peserta lomba pada saat techical meeting dan wajib di tempelkan pada kendaraan yang dipergunakan lomba serta dapat terlihat jelas. g. Panitia menyediakan 3 (Tiga) titik rekam dengan jarak 20 – 30 (Dua Puluh sampai Tiga Puluh) KM dari lokasi lomba dan akan di putar hanya satu titik dengan cara diundi. h. Keputusan pemenang berdasarkan hasil dari rekaman yang diputar ulang dan diputuskan oleh juri rekam tersebut. i. Keputusan tidak dapat di ganggu gugat dengan alasan apapun. j. Apabila terjadi draw maka akan diputar pada juri rekam lain dengan cara diundi. k. Pemasangan perangkat radio / transmiter serta kabel transmisi / coaxial cable yang akan digunakan dilakukan oleh peserta dengan disaksikan oleh panitia lomba. l. Apabila peserta melakukan kesalahan pemasangan yang mengakibatkan kerusakan pada radio / transmiter panitia, maka peserta diharuskan mengganti rugi sesuai dengan kerusakannya. m. Pada saat lomba dilaksanakan, mesin kendaraan dalam keadaan mati. n. Pada saat lomba, peserta akan menempati posisi / kalang yang telah disediakan panitia berdasarkan undian untuk pemberangkatan pertama dan selanjutnya akan bertukar tempat. Posisi antenna tidak boleh dirubah pada waktu perpindahan tempat. Posisi kendaraan tidak diperkenankan melewati garis yang telah ditentukan. o. Pada saat lomba, peserta lomba akan mempergunakan kata password yang disediakan panitia berdasarkan hasil undian sebelum pemberangkatan dimulai dan merupakan satu kata utuh yang diucapkan secara berulang – ulang dengan durasi 10 (Sepuluh) detik. p. Setiap peserta lomba yang dinyatakan menang dan berhak melanjutkan ke babak selanjutnya, maka antenna akan disegel panitia serta akan masuk ke tempat karantina. q. Setiap peserta lomba disaat memasuki arena lomba tidak diperkenankan mempergunakan alat komunikasi baik HP, HT maupun alat komunikasi lainnya. (Apabila Terbukti Melanggar Akan Langsung Diskualifikasi). r. Tidak ada alat komunikasi lain yang on pada saat lomba di dalam kendaraan. s. Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. t. Setiap peanggaran dari ketentuan lomba akan dinyatakan diskualifikasi / gugur. 8. PENUTUP a. Seluruh peserta wajib mentaati ketentuan lomba yang telah ditetapkan / disepakati dan apabila terjadi segala bentuk pelanggaran dari hal tersebut maka akan dikenakan diskualifikasi dan dinyatakana gugur. b. Peserta yang telah dinyatakan sebagai peserta lomba dianggap telah mengerti semua ketentuan lomba. c. Peserta lomba tidak dapat melakukan tindakan yang melanggar hukum apapun kepada panitia baik secara pribadi maupun kelompok yang diakibatkan sehubungan dengan pelaksanaan lomba. d. Dalam keadaan force major / darurat, panitia berhak penuh merubah atau membatalkan lomba. e. Hal – hal yang belum di atur dalam ketentuan ini akan ditetapkan kemudian serta memiliki hukum yang sama dengan ketentuan ini. Bogor, 13 September 2013
Posted on: Mon, 07 Oct 2013 03:34:11 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015