PREVIEW Liga Primer Inggris: Cardiff City - Manchester - TopicsExpress



          

PREVIEW Liga Primer Inggris: Cardiff City - Manchester City Setelah menjamu Newcastle, kini Manchester City akan menantang Cardiff City. Mampukah The Citizen mempertahankan performa gemilang mereka pekan lalu? Kedua pihak agaknya mengalami nasib yang sungguh berbeda pada Matchday 1. Di satu sisi, Cardiff City kalah dari West Ham di Upton Park sementara Manchester City menghantam Newcastle di Etihad Stadium. Namun kali ini keadaan berbalik, Cardiff akan memainkan laga kandang sedangkan City bermain tandang untuk pertama kalinya di musim 2013/14. Manchester City memang tampil memukau pekan lalu, namun kali ini mereka harus menghadapi kenyataan bahwa bek tengah mereka, Matija Nastasic dan Vincent Kompany, mengalami cedera. Kendati begitu, Vincent Kompany mungkin bisa turut bermain dalam laga ini. Masalah cedera Cardiff hanya berkutat di satu pemain, yakni Andreas Cornelius, namun ia dikabarkan bisa ikut serta bermain, yang berarti transfer terbesar klub ini akan menjalani debutnya di Liga Primer. Jika Cardiff bermain dengan intensitas tinggi dan mengejutkan City, mereka memiliki kesempatan untuk meraih poin dan membuat laskar Pellegrini kerepotan - namun City juga bisa kembali bersinar seperti pekan lalu. Jika City ingin meraih mahkota juara, mau tidak mau laga ini juga harus dimenangkan. Di lain sisi, Cardiff juga harus tampil konsisten untuk bisa bertahan di Liga Primer. TAHUKAH ANDA? 1. Pertemuan antara Manchester City dan Cardiff City ini adalah pertemuan pertama mereka sejak 19 tahun silam. Dalam babak keempat Piala FA 1994 itu, The Bluebirds menang 1-0 dengan gol dari Nathan Blake. 2. Laga ini akan jadi laga ke-48 dua tim ini dalam segala kompetisi. Cardiff menang 8 kali, City 19 kali, dan total 20 kali seri. 3. Jika dipilih, Craig Bellamy akan menghadapi mantan klubnya, di mana ia menghabiskan dua musim dan mencetak 51 penampilan serta 15 gol. ayo2 berapa nih prediksi kalian mber???
Posted on: Fri, 23 Aug 2013 11:02:47 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015