Padatnya jadwal pertandingan di Piala AFF U-19 sepertinya tidak - TopicsExpress



          

Padatnya jadwal pertandingan di Piala AFF U-19 sepertinya tidak menjadi masalah bagi para pemain timnas Indonesia U-19. Pasalnya, Evan Dimas dan kawan-kawan sudah dipersiapkan untuk mengantisipasi kondisi tersebut. Usai menekuk Brunei Darussalam 5-0, Garuda Muda akan bertemu Myanmar, Kamis 12 September 2013. Dua hari kemudian, giliran Vietnam yang menjadi lawan tuan rumah. Selanjutnya, Indonesia akan bertemu Thailand dan Malaysia. Menurut pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, kondisi fisik para pemain sudah terbiasa menghadapi ketatnya jadwal laga. Selama persiapan, Indra membuat program uji coba berdasarkan jadwal pertandingan Indonesia di Piala AFF U-19. "Itu kan sudah jadwal dari AFF, kami tidak bisa mengubahnya. Memang terlihat sangat padat, tapi itu tidak jadi masalah," kata Indra saat dihubungi, Rabu, 11 September 2013. "Anak-anak sudah terbiasa karena sejak masa persiapan tim pelatih sudah mensimulasikan waktu uji coba persis dengan jadwal di Piala AFF." Indra pun belum mengisyaratkan akan melakukan rotasi pemain dalam pertandingan melawan Myanmar nanti. Pasalnya, ia masih ingin melihat kondisi terakhir pemain hingga besok. "Sore ini latihan, kami lihat dulu fisik mereka sejauh mana. Lalu akan dilihat juga kondisi terakhir jelang pertandingan." Saat melawan Brunei, dua pemain andalan, Ilhamudin dan Alqomar mengalami cedera. Namun, keduanya kemungkinan masih bisa tampil di laga kedua. "Cuma kejang otot saja, kondisi mereka sejauh ini cukup baik. Mudah-mudahan bisa diturunkan besok," beber pelatih kelahiran Painan, 2 Februari 1963 ini. (one)
Posted on: Wed, 18 Sep 2013 07:35:38 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015