Panel Surya atau dikenal juga dengan sebutan Solar Panel, - TopicsExpress



          

Panel Surya atau dikenal juga dengan sebutan Solar Panel, Photovoltaic atau Solar Cell merupakan sarana untuk Pembangkit listrik dari tenaga matahari atau lebih dikenal sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Fungsi dari PLTS tersebut adalah menyerap sinar matahari dan merubah sinar matahari tersebut menjadi tenaga listrik dalam bentuk DC. Pada umumnya listrik DC tidak dapat dipergunakan pada peralatan elektronik rumah tangga, karena peralatan listrik rumah tangga menggunakan listrik AC, untuk dapat menggunakan listrik yang dihasilkan oleh PLTS dibutuh alat konverter yang sering disebut sebagai inverter Inverter berfungsi sebagai pengubah arus, dari arus DC (searah) menjadi arus AC (dua arah) Keunggulan utama dari penggunaan PLTS adalah tidak diperlukannya bahan bakar lain seperti bahan bakar minyak atau bahan bakar fosil yang saat ini semakin menipis persediaannya. Sederet keunggulan lainnya adalah tidak menimbulkan polusi suara, polusi asap dan mereduksi karbondioksida. Dengan keunggulan diatas dapat dikatakan dengan pemakaian PLTS berarti turut membantu dalam melestarikan bumi dari ancaman efek rumah kaca dan mengurangi pemakaian bahan bakar fosil yang semakin menipis. Hanya orang yang sangat peduli akan lingkungan dan masa depan bumi yang menggunakan PLTS, selain itu pengguna PLTS akan naik status sosialnya di kalangan masyarakat karena kepeduliannya terhadap lingkungan yang bersih dan sehat serta bebas dari segala polusi yang tanpa disadari akan menimbulkan efek tertentu dalam jangka panjang. Pemakaian PLTS pada rumah maupun perkantoran secara estetika bangunan akan terlihat sangat futuristik dan tentunya hal tersebut dapat menjadi bagian dari gaya hidup modern atau sering juga di sebut sebagai “Green Lifestyle” Saat ini banyak sekali para investor maupun rekan bisnis dari mancanegara yang sangat menghormati perusahaan atau rekan bisnis yang telah peduli pada lingkungan sekitarnya jadi secara tidak langsung pengguna PLTS dalam skala kecil maupun besar telah mendapatkan efek dari PLTS sebagai bagian dari sarana marketing. Jadi tunggu apalagi, jadilah perusahaan atau perorangan yang pertama yang peduli pada lingkungan dan ikuti perkembangan Green Lifestyle
Posted on: Mon, 19 Aug 2013 03:37:12 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015