Pelunasan Gaji Persija Kembali Molor Vivanews.- Janji manajemen - TopicsExpress



          

Pelunasan Gaji Persija Kembali Molor Vivanews.- Janji manajemen Persija Jakarta untuk melunasi gaji pemain dan ofisial pada hari ini, Rabu (20/11/2013) terancam molor kembali. Hingga kini belum ada tanda-tanda positif dari pengurus klub berjulukan Macan Kemayoran itu. Manajer Persija Ferry Paulus tidak menggubris konfirmasi Berita Kota Super Ball yang dicoba melalui sambungan telepon maupun pesan singkat. Sikap tertutup ini mengindikasikan rencana pelunasan gaji pemain urung terwujud. Wakil Direktur PT Persija Jaya Asher I Siregar yang dihubungi pada Minggu (17/11/2013) juga belum bisa memastikan proses pelunasan gaji bisa terealisasi sesuai tenggat waktu yang pernah dijanjikan. Namun, Asher menyebutkan pelunasan gaji diupayakan rampung pada pekan ini. Ya, kemungkinan lewat-lewat dikitlah dari target. Semoga pekan ini selesai semua agar kita bisa bersiap diri, katanya. Asher menyebutkan manajemen terus berupaya untuk menuntaskan seluruh tunggakan gaji yang ada. Namun, semuanya tergantung dari seberapa cepat pencairan dana dari pihak sponsor. Tinggal sedikit lagi. Kami juga sedang menekan sponsor untuk menyepakati target yang sudah disepakati sebelumnya, ungkapnya. Hingga kini, Persija bersama Persiwa Wamena, PSPS Pekanbaru, Persela Lamongan, dan Persisam Samarinda menjadi klub yang paling kentara melakukan penunggakan gaji kepada pemain dan ofisialnya. Pihak Persija tercatat belum menyelesaikan pelunasan gaji berkisar 3 hingga enam bulan. Jumlah ini belum ditotalkan dengan tunggakan yang terjadi pada musim 2011-2012. Sementara penentuan format kompetisi akan dilakukan setelah PSSI melakukan verifikasi terhadap 25 klub calon peserta, yang terdiri dari 18 klub LSI dan 7 klub Liga Prima Indonesia (LPI). Rencananya, verifikasi klub akan dilakukan pada 21 November hingga 5 Desember. JANGAN LAMBAN KALO KEPENGEN PERSIJA JUARA PAK FERRY !!! #ForzaPersija #RealPersija
Posted on: Wed, 20 Nov 2013 16:31:11 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015