Penecerahan bagi manteman + moon dibantu share ke - TopicsExpress



          

Penecerahan bagi manteman + moon dibantu share ke lainnya Merah,Kuning,Hijau,Rastaman,Jah, dan Ganja...apakah itu REGGAE? Reggae sebagai sebuah genre music yang berkembang dari Rocksteady,Ska,Calipso dan didalamnya terdapat unsur2 Blues bahkan Jazz, saat ini menjadi satu Genre yang berkembang sangat cepat, dan diterima dikalangan penikmat music tanah air sebagai sebuah Tren, walau pada tingkatan Nasional masih dianggap music Komunitas, betapa tidak, dalam ajang AMI award beberapa waktu lalu, pengumunan pemenangnya tidak ditayangkan, ini berarti Reggae masih dianggap belum layak seperti genre2 lain semisal Pop,Rock,Jazz bahkan Dangdut. Kenyataannya dalam setiap event musik, baik artis lokal maupun nasional, bendera dengan warna merah,kuning,hijau lebih mendominasi diantara penonton, ada apa dengan warna itu? Warna merah, kuning, dan hijau adalah warna bendera Ethiopia. Merah melambangkan darah para pejuangnya, kuning melambangkan emas sebagai lambang kekayaan, dan hijau sebagai lambang kesuburan. Mengapa bendera Ethiopia (Sebenarnya adalah Hijau, Kuning, dan Merah) lebih familiar di dalam musik Reggae dibandingkan dengan Bendera Jamaika sebagai Tanah kelahiran Musik Reggae? Karena Bob Marley sebagai Penghayat dan pendakwah ajaran Rastafarian menganggap bahwa Ethiopia adalah Zion (Tanah Pembebasan) seperti yang dijanjikan oleh Haile Selassie I. Semenjak Bob Marley menganut Rastafarian, maka beliau mengadopsi Bendera Ethiopia untuk digunakan sebagai atribut konsernya. Tujuannya adalah untuk mempublikasikan bahwa Ethiopia adalah Zion (Tanah Pembebasan) bagi Kaum Rastafarian.Sejarah membuktikan bahwa Bob Marley adalah Musisi Besar dunia yang juga memiliki peran sebagai Tokoh Pergerakan di Jamaika dan juga sebagai Pendakwah Rastafarian melalui musiknya. Beliaulah yang membawa Reggae membentang ke seluruh dunia hingga pada akhirnya sampai ke tanah air kita Indonesia. Kebesaran dan kemasyhuran Musik Reggae yang dipopulerkan oleh Bob Marley secara tidak langsung membawa Warna Merah, Kuning, dan Hijau (Bendera Ethiopia) dan Rambut Gimbal (Dreadlock) yang sudah melekat pada sosok Bob Marley di setiap aksi panggungnya. Bendera Ethiopia dan Rambut Gimbal adalah bagian dari Bob Marley sebagai penganut dan pendakwah Rastafarianisme, perlu diingat bahwa Dreadlock,Ganja dan Jah (jahwe,Jehova atau sebutan Tuhan bagi penganut Rastafarian), adalah Satu Kesatuan yang tidak bisa dipisahkan dari ajaran ini. Namun seiring perkembangan waktu; Warna Merah, Kuning, dan Hijau serta Rambut Gimbal di Indonesia kini sudah menjadi sebuah trendsetter bagi penikmat Musik Reggae. Orang awam sekalipun, ketika melihat Warna Merah, Kuning, dan Hijau serta Rambut Gimbal pasti akan mempersepsikan kepada Musik Reggae bukan diidentikkan dengan Rastafarianisme. Kalaupun ada orang awam yang mengatakan bahwa itu semua adalah Rasta, kata Rasta yang dimaksud oleh mereka adalah Reggae. Sama sekali bukan merujuk pada kata Rastafarian. Hal ini karena ketidaktahuan mereka terhadap kata Reggae dan Rasta yang sebenarnya memiliki arti yang berbeda. Reggae adalah genre music, sementara Rasta adalah faham atau agama, Ini sama halnya dengan trendsetter yang berlaku pada musik metal, yaitu warna hitam dan rambut gondrongnya. Inilah sebuah fenomena trendsetter yang terjadi pada Trinitas warna Bendera Ethiopia dan kini sudah menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan dengan Musik Reggae. Begitu pula dengan rambut gimbal yang kini sudah menjadi trendsetter untuk model rambut di seluruh belahan dunia dan juga Indonesia. Rambut Gimbal kini tidak hanya digunakan oleh Musisi Reggae dan Penganut Rastafarian. Di Indonesia bahkan ada Penyanyi Rock, Pelawak, Penyanyi Pop, bahkan Penyanyi dangdut yang berdandan rambut gimbal. Sementara menyangkut sebutan Rastaman dan Reggaeman, yang jelas jelas dari makna keduanya sangat berbeda satu dengan lainnya, Rastaman berarti (penganut ajaran rastafarian) mana mungkin arti dan maknanya berubah menjadi Penganut ajaran Islam? Hindu? Budha atau Kristen?...dan tidak bisa juga sebutan Rastaman itu dianalogikan menjadi Penikmat musik Reggae, karena penikmat musik reggae sebutannya Reggaeman...apakah Reggaeman seorang Rastafarian? belum tentu...!!! sebaliknya, apakah seorang Rastaman adalah seorang Reggaeman? belum tentu juga..!!! karena keduanya bukan satu kesatuan UTUH yang saling berkaitan, Reggae dan Rasta itu dari pengertiannya sudah berbeda, tidak bisa kita sama samakan..Reggae adalah Genre, dan Rasta adalah agama atau malah ada yg menganggapnya sebagai The way of life, lalu bagaimana jika ada seseorang yang sudah memiliki agama yang dia yakini benar tapi memilih rasta sebagai "The way of life"?...itu sama saja dengan bermain drum sambil main gitar...MUSTAHIL...kecuali agamanya hanya untuk keperluan KTP, mana ada Agama dalam Agama dalam satu pribadi??? Mengenai sebutan JAH, (tadi sudah sedikit dibahas diatas) kalau kita buka wikipedia maka akan kita temukan arti kata JAH itu, Jah (/ dʒɑ ː /; Ibrani: יהּ = Yah) adalah bentuk singkat dari nama tuhan YHWH (juga dieja Yehuwa atau Yahweh), versi Inggris dari Tetragrammaton (YHWH, JHVH Latin). Nama ini paling sering dikaitkan dengan gerakan Rastafari atau dalam kata haleluya, meskipun kelompok Kristen dapat menggunakan nama untuk berbagai derajat. Nama ini digunakan dalam beberapa terjemahan Alkitab bahasa Inggris yang merekonstruksi Tetragramaton. Versi lain kadang-kadang menggunakan rekonstruksi Ibrani "Yah". Beberapa bahasa menggunakan huruf "I" bukan "Y" atau "J": Bahasa lainnya menggunakan CH (Choctaw), S (Tonga), dan Z (Chin). jelas sekali disitu tertera keterkaitannya dengan ajaran rastafarian, bukan musik Reggae, apalagi agama Islam,Hindu, budha. GANJA, kenapa juga diidentikkan dengan musik Reggae? itu semua karena dalam ajaran Rastafarian yang intinya "EXODUZ" kembali ke Alam, menggunakannnya sebagai media meditasi menuju Jah, seperti dupa dalam ajaran umat hindu dan budha, satu media penghubung dengan Tuhan mereka, bukan untuk mabuk, dan perlu diketahui juga ajaran Rastafarian mengharamkan minum Alkohol, menggunakan lipstik dsb yang kebarat baratan, Bob Marley saja tidak pernah menciptakan lagu bertemankan Ganja, TIDAK PERNAH..!!!!, jadi sekali lagi, tidak ada kaitannya antara Reggae dan Ganja.. Hanya sekadar sharing, bagi yang memiliki pengetahuan lebih silahkan membagi kepada saudara-saudara kita. Bukan dengan mencaci dan mencercanya.Dan buat saudara saudaraku yang baru tau tentang hal ini, Silahkan mengambil sikap, mau disebut Reggaeman atau tetap ingin disebut Rastaman…pilihan ada pada diri kalian masing masing.Setiap apa yang kita sukai dan kita ketahui akan kita pertanggung jawabkan sendiri di hadapan TUHAN. Semoga bermanfaat dan semakin membuka hati kita.
Posted on: Thu, 01 Aug 2013 06:39:59 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015