Penyebab & Faktor Risiko 1. Penyebab Batu ginjal sering tidak - TopicsExpress



          

Penyebab & Faktor Risiko 1. Penyebab Batu ginjal sering tidak terdefinisikan dengan satu penyebab. Beberapa faktor yang sering berkombinasi, membuat kondisi dimana seseorang rentan mengalami batu ginjal. Batu ginjal terbentuk ketika komponen urin –cairan dan berbagai mineral dan asam- hilang keseimbangan. Ketika hal ini terjadi, urin anda terdapat lebih banyak zat yang mengkristal, seperti kalsium, oxalate dan uric acid, daripada cairan. Pada saat yang sama, pada urin anda terdapat zat yangmengkristal dan menggumpal sehingga terbentuk batu ginjal. Hal ini membuat kondisi dimana batu ginjal lebih mungkin terbentuk. 2. Faktor risiko Faktor risiko yang dapat meningkatkan batu ginjal terjadi antara lain: Memiliki seseorang dalam keluarga dengan kasus batu ginjal Mereka yang berusia 40 tahun keatas, meskipun batu ginjal dapat terjadi pada usia berapapun Laki-laki lebih cenderung mengalami batu ginjal Dehidrasi Makanan tertentu yang tinggi protein, tinggi sodium dan gula dapat meningkatkan risiko beberapa jenis batu ginjal Obesitas Memiliki penyakit atau operasi pada saluran pencernaan Kondisi medis lain, antara lain renal tubular acidosis, cystinuria, hyperparathyroidism dan infeksi saluran urin tertentu.
Posted on: Fri, 12 Jul 2013 13:41:34 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015