Presiden Suriah Bashar Al Assad menyatakan, ideologi Arab Saudi - TopicsExpress



          

Presiden Suriah Bashar Al Assad menyatakan, ideologi Arab Saudi merupakan ancaman bagi dunia. Pernyataan kontroversial Assad diucapkannya saat menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Iran Javad Zarif. Assad yang dirinya penganut Syiah beralasan, tradisi ultra-konservatif Arab Saudi Wahabi-lah yang harus dicemaskan menjadi ancaman dunia. Menurut Assad, ideologi ini telah mendasari pergolakan rakyat Suriah melawan rezim pemerintahan dirinya. Rakyat Suriah dan sejumlah masyarakat dunia mengetahui betapa bahayanya bila dirasuki Wahabi, ujar Assad, seperti dikutip dari Ahram, Kamis (16/1/2014). Semua pihak harus berkontribusi melakukan konfrontasi melawan Wahabi dan harus dibasmi itu sampai ke akar, timpalnya. Komentar Assad semakin memperuncing hubungan antar Arab Saudi-Suriah. Arab Saudi dikenal sebagai negara penentang rezim Syiah Assad yang dikenal vokal.
Posted on: Wed, 22 Jan 2014 01:15:51 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015