Proses terjadinya lingkaran tahunan adalah berangsur-angsur, - TopicsExpress



          

Proses terjadinya lingkaran tahunan adalah berangsur-angsur, berproses hingga bertahun-tahun lamanya. Makin tua umur batang kayu, makin banyak lingkarannya dan menunjukkan umur pohon. Lngkaran tahunan atau gelang tahunan pada kayu Batas antara kayu yang terbentuk pada permulaan dan pada akhir suatu musim. Lingkaran tahun dapat mudah dilihat pada beberapa jenis kayu daun lebar. Pada jenis- jenis lain, lingkaran tahun ada kalanya sulit dibedakan terutama di daerah tropic, karena pertumbuhan praktis berlangsung sepanjang tahun. Melalui lingkaran-lingkaran tahun ini dapat diketahui umur pohon. Apabila pertumbuhan diameter (membesar) terganggu oleh musim kering karena pengguguran daun, ataupun serangga/hama, maka lingkaran tahun dapat terdiri lebih dari satu lingkaran tahun (lingkaran tumbuh) dalam satu musim yang sama. Hal ini disebut lingkaran palsu.Kambium yang teletak diantara dua berkas pengangkut xilem dan floem (di sebut interfasikuler) mengalami pertumbuhan tidak tetap, pada musim penghujan dimana cenderung kebutuhan tanaman lebih terpenuhi maka pertumbuhan kambium pun lebih cepat, pertumbuhan kambium kearah luar membentuk unsur kulit pohon sedangkan kedalam membentuk unsur kayu ini lebih aktif pada musim hujan dan pada musim kemarau lebih pasif akibatnya tampak cincin2 kosentris yang di kenal dengan lingkaran tahun. Pada tipe berkas pengangkut kolateral terbuka floem berada di sebelah luar xilem dan diantaranya (ditengah2) terdapat kambium.
Posted on: Sun, 25 Aug 2013 09:47:10 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015