Review: Barcelona Semakin Merajalela Barcelona FC berhasil - TopicsExpress



          

Review: Barcelona Semakin Merajalela Barcelona FC berhasil meraih kemenangan kedelapan beruntun di Primera Division musim ini setelah menghajar Real Valladolid 4-1 di Camp Nou, Minggu (6/10). Memegang inisiatif permainan, gawang Barcelona malah kebobolan terlebih dahulu, tepatnya di menit ke-10 kala sundulan Javi Guerra memanfaatkan sepak pojok yang dilepas Patrick Ebert tak bisa diantisipasi oleh kiper Victor Valdes. 0-1 untuk keunggulan tim tamu. Tak ingin malu di kandang sendiri, Barca langsung menyengat dengan melakukan serangan bertubi-tubi ke gawang Diego Marino. Hasilnya mereka peroleh di menit 14 kala tendangan keras Alexis Sanchez dari luar kotak penalti menghujam jala Marino. Meskipun mendominasi hampir keseluruhan babak pertama, namun anak buah Gerardo Martino gagal mengamankan skor hingga peluit jeda laga dibunyikan. Kembali dari kamar ganti, Barcelona kembali memegang penuh jalannya permainan. Gol kemenangan Los Blaugrana seakan hanya tinggal menunggu waktu. Benar saja, Barca akhirnya berbalik unggul di menit 52 lewat tendangan pelan sang kapten, Xavi meneruskan assist Cristian Tello yang terlebih dulu mendapat umpan manis dari Neymar. Tello memperoleh peluang emas untuk menggandakan kemenangan andai saja tendangan kerasnya dari luar kotak penalti tak membentur mistar gawang. Alexis! Lagi-lagi Alexis menjadi aktor di laga ini melalui gol keduanya di menit 64. Tembakannya memanfaatkan assist Neymar tak bisa dihadang Marino. 3-1 untuk Barca. Seakan tak ingin berhenti menambah keunggulan, Barca pun kembali menjauhkan margin gol dengan Valladolid di menit 70. Kali ini yang menjadi pelakunya adalah Neymar. Secara bergantian, kini pemain asal Brasil itu mendapat sodoran apik dari Alexis. Meskipun terus menggempur pertahanan Valladolid, namun Barca tak mampu lagi menambah keunggulan hingga laga berakhir. Skor 4-1 menjadi hasil akhir laga ini. Dengan kemenangan ini, Barcelona semakin menegaskan posisi mereka di singgasana dengan rekor 100 persen alias mendapat 24 poin dari delapan laga. Sementara bagi Valladolid sendiri, kekalahan ini semakin terancam masuk ke jurang degradasi. Susunan Pemain: Barcelona: Valdes; Alves, Bartra, Pique (Busquets 79), Adriano; Song, Xavi, Fabregas (Iniesta 65); Tello (Pedro 73), Neymar, Alexis. Valladolid: Marino; Rukavina, Valiente, Rueda, Pena, Bergdich (Alcatraz 87); Ebert (Valdet Rama 72), Baraja, Rossi, Omar; Guerra (Osorio 61). Statistik Barcelona - Valladolid Shots: 21 - 7 Shots on goal: 8 - 1 Penguasaan bola: 73% - 27% Pelanggaran: 7 - 15 Corner: 7 - 4 Offside: 2 - 3 Kartu kuning: 0 - 3 Kartu merah: 0 - 0.
Posted on: Sun, 06 Oct 2013 06:23:50 +0000

Trending Topics




© 2015