SHINee, EXO, BoA, dan f (x) Dilarang Konser di Hong - TopicsExpress



          

SHINee, EXO, BoA, dan f (x) Dilarang Konser di Hong Kong Sidominews: Baru-baru ini para penggemar K-Pop di Hong Kong bersatu untuk menolak konser SHINee, EXO, BoA, f(x), termasuk Henry Lau Super Junior-M. Apa penyebabnya? Sejumlah artis K-Pop memang diundang untuk tampil di Hong Kong Dome Festival, sebuah konser yang rencananya akan digelar di Kai Tak Development Site pada 1 Juli nanti. Padahal tanggal 1 Juli itu adalah momen para pro- demokrasi untuk menggelar aksi protes di Hong Kong. Para K-Popers asal Hong Kong inipun berpikir ada sesuatu di balik konser 1 Juli itu. Mereka menduga bahwa konser yang dihadiri idol-idol terkenal asal Korea Selatan tersebut adalah usaha pemerintah agar banyak orang, khususnya pemuda, tidak ikut berpartisipasi dalam aksi protes tahunan tersebut. Dugaan ini semakin menguat saat para fans K-Pop mengetahui harga tiket konser yang dijual. Rupanya tiket itu dijual sangat murah, sekitar sepersepuluh dari harga tiket konser normal, yaitu hanya $12 atau sekitar Rp119 ribu. Ini jelas membuat banyak K- Popers yakin bahwa pemerintah memang sengaja mencegah aksi protes besar-besaran dengan menggelar konser musik. Sejumlah fans pun menulis di jejaring sosial dan akun-akun resmi para idol. Mereka melarang idola mereka datang sekaligus memberi penjelasan mengapa mereka melakukan hal itu. “Aku suka lagu dan tarianmu, tapi kumohon jangan datang ke Hong Kong pada 1/7. BoA, aku mohon JANGAN tampil di HK pada 1 Juli,” ungkap seorang fans yang ditujukan pada BoA. “Pemerintah memanfaatkan popularitasmu untuk mengalihkan event demokrasi. Mohon pertimbangkan, Anda tinggal di negara demokrasi, sedangkan kami tidak.”
Posted on: Mon, 24 Jun 2013 15:32:29 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015