SIAP DILUPAKAN & DIABAIKAN MANUSIA TAPI TIDAK AKAN PERNAH - TopicsExpress



          

SIAP DILUPAKAN & DIABAIKAN MANUSIA TAPI TIDAK AKAN PERNAH DILUPAKAN TUHAN Ada saatnya, orang-orang memperhatikan kita ada saatnya, banyak orang membutuhkan peran serta kita ada saatnya, banyak orang yang mengakui dan mengagumkan berbagai karya kebaikan yg kita hasilkan. Tapi ada saatnya kelak, orang-orang akan mengabaikan & melupakan kita bahkan tidak sedikit yang meremehkan dan "mengecilkan" keberadaan kita. Karena kenyataannya, tidak akan mungkin ada orang yang selalu memperhatikan dan mengagumi hidup kita… (kecuali terhadap orang-orang yang sangat spesial seperti Bunda Theresa) Karena kenyataannya, semua karya kebaikan kita, tidak mungkin dikenang sepanjang masa baik oleh orang-orang sezaman maupun oleh generasi yang akan datang. Salah satu syarat yang Tuhan tetapkan untuk menjadi pengikut-Nya adalah MENYANGKAL DIRI: “Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku.” (Matius 16:24). “Menyangkal diri” berarti menolak dan menghilangkan berbagai keinginan dan hasrat manusiawi/ duniawi yg bertentangan dng kehendak Allah. Beberapa hal yang mesti disangkali adalah hasrat disanjung & diagung-agungkan dunia, motivasi yg berpusat pd kepentingan diri sendiri. Tuhan menghendaki kita untuk menunaikan berbagai kebajikan dng ketulusan, kerendah-hatian, dan berdasarkan kasih. Malah secara sangat luar biasa, ajaran Kristus tentang penyangkalan diri tercatat pada Lukas 17:10, “Demikian jugalah kamu. Apabila kamu telah melakukan segala sesuatu yang ditugaskan kepadamu, hendaklah kamu berkata: Kami adalah hamba-hamba yang tidak berguna; kami hanya melakukan apa yang kami harus lakukan." JADI, SIAPKANLAH DIRI & MILIKILAH MENTALITAS: semua orang akan melupakan dan mengabaikan hidup kita. Tapi satu yang pasti: TUHAN TIDAK AKAN PERNAH MELUPAKAN & MENINGGALKAN KITA SEBAGAI YATIM PIATU (sendiri dalam kesunyian yang hampa). "Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu. Aku datang kembali kepadamu." (Yohanes 14:18) Pada saatnya kelak, bila semua orang telah melupakan dan mengabaikan diri kita, hanya satu penghiburan yang melegakan bagi kita: Tuhan tidak akan pernah melupakan & mengabaikan hidup kita karena kita telah dimeteraikan oleh-Nya menjadi anak-anak Allah (Yohanes 1:12). Juga kekuatan & penghiburan oleh Firman Tuhan bhw nama kita telah tercatat di sorga, sebagai pewaris Kerajaan Allah untuk menerima hidup yang kekal: "Namun demikian janganlah bersukacita karena roh-roh itu takluk kepadamu, tetapi bersukacitalah karena namamu ada terdaftar di sorga." (Lukas 10:20) We love Jesus & you. God bless you all. SCTY
Posted on: Wed, 31 Jul 2013 04:50:01 +0000

Trending Topics



smiletým chlapcem
United Arab Emirates Meyoto Flag Bowling Ball (10lbs) z0pkmakh

Recently Viewed Topics




© 2015