SURYA Online, SURABAYA – Harga properti di Jawa Timur mulai - TopicsExpress



          

SURYA Online, SURABAYA – Harga properti di Jawa Timur mulai menunjukkan pertumbuhan. Di triwulan kedua tahun ini saja, berdasarkan survey Bank Indonesia (BI) telah terjadi lonjakan harga sebesar 11,5 persen. Menurut Deputi Kepala Perwakilan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah IV Jawa Timur, Soekowardojo, berdasarkan hasil survey terhadap 70 pengembang di Surabaya, Sidoarjo, Gresik, dan Mojokerto, sepanjang triwulan kedua di tahun 2013, terjadi kenaikan harga properti residensial, rata-rata sebesar 11,5 persen dari kuartal ke kuartal (qtq) dan 23,5 persen year on year (yoy). “Kenaikan harga rumah, penyebabnya didominasi oleh kenaikan harga bahan bangunan,” ujar Soekowardojo di Surabaya. Kenaikan harga bahan bangunan ini, tak lain adalah imbas dari kenaikan harga bahan bakar minyak pada Juni 2013 silam, serta kenaikan upah pekerja dan biaya perizinan. Kenaikan harga properti residensial ini berbanding terbalik dengan pembangunan di periode yang sama yang menurun sebesar 11,9 persen. Penurunan ini, disebabkan oleh berkurangnya pembangunan rumah tipe kecil yang mencapai 26 persen. Sementara untuk rumah tipe menengah dan besar, meningkat masing-masing 2,5 persen dan 16,1 persen.
Posted on: Thu, 01 Aug 2013 14:10:30 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015