Siapa Pencipta Lagu Nina Bobok? Siapa pencipta lagu Nina - TopicsExpress



          

Siapa Pencipta Lagu Nina Bobok? Siapa pencipta lagu Nina Bobok? Jessica Tiffany Hay, Tiffany! Kamu suka menyanyikan lagu Nina Bobok buat adikmu? Lagu Nina Bobok memang lagu lama dan sudah mendunia. Lagu dan liriknya sederhana. Nina bobok...ooo Nina bobok, Kalau tidak bobok, digigit nyamuk. Kata "bobok" artinya tidur. Meskipun lagu ini cukup dikenal sejaka lama, sejarah lagu ini masih gelap gulita. Nesi sudah berusaha mencari buku dan literatur tentang lagu Nina Bobok, tetapi sayang sekali Nesi belum menemukan siapa penciptanya. nina bobok Sumber: mamalisa Seperti kebanyakan lagu anak-anak tempo dulu yang diajarkan oleh guru-guru di sekolah Belanda, Nesi menduga kemungkinan lagu Nina Bobok ini berasal dari Eropa, lalu diadaptasi menjadi lagu Indonesia. Menurut informasi, lagu Nina Bobok ini, meski syairnya berbahasa Indonesia, konon lagunya atau melodinya sangat mirip dengan lagu gerejani Abide With Me. Terlepas dari siapa yang menciptakan dan lagu ini asli atau tidak, yang jelas lagu Nina Bobok ini sudah cukup dikenal di dunia. Cobalah kamu cari di Youtube. Salah satunya, kita akan menemukan lagu Nina Bobok yang dinyanyikan oleh kelompok paduan suara dari Belanda, bernama Die Minnesanghers. Lalu, siapa pencipta lagu Nina Bobok itu?
Posted on: Wed, 09 Oct 2013 05:20:02 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015