Susunan Tim Terbaik Liga Primer Inggris Matchday 2 : Goal - TopicsExpress



          

Susunan Tim Terbaik Liga Primer Inggris Matchday 2 : Goal Indonesia kembali dengan daftar pemain terbaik EPL pekan ini. Pekan kedua akhirnya telah selesai. Di penghujung pagelaran pekan ini, tidak ada salahnya menilik susunan terbaik EPL versi Goal Indonesia. Pagelaran akbar Liga Primer Inggris kembali bergulir dan memasuki pekan kedua! Terjadi pembunuhan raksasa dalam pekan ini, tepatnya kala Cardiff menghajar Manchester City 3-2. Beberapa tim yang pekan lalu tampil buruk pun mulai menemukan performanya. Terakhir, Liverpool dan Tottenham termasuk tim yang masih konsisten hingga pekan ini. Berikut susunan pemain terbaik Liga Primer Inggris pekan pertama versi Goal Indonesia: Kiper Simon Mignolet - LIVERPOOL Tidak banyak beraksi walau Aston Villa mendominasi babak kedua. Namun, aksinya mampu menggagalkan beberapa umpan silang dan menyelamatkan gawang dari Benteke di saat-saat krusial. Clean-sheet kedua The Reds pun menjadi bukti ketangguhannya di bawah mistar gawang. Bek Branislav Ivanovic - Chelsea Andalan Chelsea ini kembali masuk dalam daftar. Ia bermain solid saat menantang Manchester United. Mampu mengantisipasi serangan Danny Welbeck dan mengamankan Ryan Giggs menjelang bubaran. Di pekan kedua ini pun gawang Chelsea kembali aman berkat Ivanovic. Bek Kolo Toure - LIVERPOOL Mantan bek Manchester City ini menunjukkan performa luar biasa. Dengan brilian, ia mengantisipasi setiap ancaman Benteke. Memanfaatkan pengalaman dan kecepatannya untuk mengamankan pertahanan The Reds, ia mampu menjaga keunggulan timnya. Salah satu pembelian terbaik Brendan Rodgers sejauh ini. Bek Nemanja Vidic - Manchester United Walau sempat direpotkan oleh kecepatan Schurrle, ia mampu menandingi pergerakan dan kreasi dari gelandang serang Chelsea. Membuang bola tanpa pikir panjang saat peluang Oscar di menit 48 dan melakukan rentetan penyelamatan kunci. Hasil imbang tanpa gol kontra Chelsea pun tak luput dari jasanya. Bek Davide Santon - Newcastle Tidak ikut bertanding saat Newcastle digilas City pada pekan pembuka, Santon kembali bermain di sisi kiri dan menjadi pemain paling positif dalam starting XI Newcastle. Pemain ini turut aktif dalam pertahanan dan penyerangan The Magpies, masuk ke daftar ini pun tidak menjadi satu hal yang muluk. Gelandang Paulinho - Tottenham Hotspur Satu lagi aksi memukau dari pembelian mahal musim panas Tottenham. Gelandang ini menyajikan pergerakan penuh energi nan dinamis disertai aksi box-to-box dan juga memberikan ancaman bagi gawang Swansea, walau ia gagal mengkonversi peluang emasnya itu menjadi gol. Gelandang Charlie Adam - Stoke City Mantan pemain Liverpool ini menyajikan penampilan enerjik dan menghadirkan kemenangan bagi Stoke. Usahanya terbayar saat memasuki babak kedua, mengarahkan bola ke tiang jauh dan menyamakan kedudukan dengan Crystal palace, sebelum Shawcross membawa Stoke meraih tiga poin. Gelandang Santi Cazorla - Arsenal Gelandang mungil cerdas ini akhirnya kembali tampil dalam performa terbaiknya. Aksinya selalu merepotkan Scott Parker dkk. Pemain Spanyol ini juga mengancam gawang Fulham dengan sepakan jarak jauhnya, sebelum memberikan umpan yang menghasilkan gol ketiga. Aksinya pun patut disaksikan pekan depan. Second striker Wayne Rooney - Manchester United Di tengah-tengah terpaan isu kepindahannya, Rooney tetap tampil dengan brilian. Tak heran jika fans United menggemakan namanya berkali-kali. Tampak bersemangat, kerja ulet dan umpannya di babak kedua menunjukkan kualitas kelas atas, walau Red Devils tidak mengantongi poin penuh di kandang. Striker Frazier Campbell - Cardiff City Tercantumnya nama ini di daftar pemain terbaik agaknya tak perlu diragukan. Kerap kali menjadi ancaman bagi Lescott dan Garcia, namun usahanya sering digagalkan Hart. Walau jatuh bangun di lapangan, dua golnya di menit-menit akhir patut diacungi jempol. Penampilah dahsyatnya pun membawa Cardiff mengalahkan raksasa City. Striker Lukas Podolski - Arsenal Tampil buruk pekan lalu, Podolski kembali dengan dua gol kontra Fulham. Ia mencetak gol pertamanya lewat sepakan first-time dari sudut kotak, melewati kerumunan dan menggandakan keunggulan the Gunners. Sempat membuang peluang emas, namun kembali menunjukkan kualitasnya dengan mencetak gol ketiga Arsenal. Pelatih Malky Mackay - Cardiff City Bisa dikatakan, pekan ini menjadi milik manajer Cardiff. Kemenangannya atas raksasa Manchester City mengguncang klasemen Liga Primer dan menarik paksa The Citizen dari puncak klasemen. Kombinasi di lini tengah yang ia pasang pun terbukti ampuh mengantisipasi serangan City dan ujung tombaknya efektif mengoyak jala Hart. (goal)
Posted on: Wed, 28 Aug 2013 01:42:35 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015