Tapaki 500 Caps di Serie A, Ini Kata Buffon #GG9 TURIN -Laga - TopicsExpress



          

Tapaki 500 Caps di Serie A, Ini Kata Buffon #GG9 TURIN -Laga lanjutan Serie A antara Juventus kontra Livorno pada 24 November 2013 menjadi catatan tersendiri bagi Gianluigi Buffon. Di mana laga tersebut menjadi laga ke-500 Buffon di kompetisi Serie A. Kiper berusia 35 tahun itu pun kembali mengenang debut profesionalnya di Serie-A. Kala itu Buffon menjadi kiper Parma dan sukses menahan imbang tanpa gol AC Milan pada 1995. Itu adalah blok bangunan pertama, dan sejak itu saya telah menempatkan 499 blok lainnya dan 37 di Seri-B, ungkap Buffon sebagaimana dilansir Football-Italia. Buffon yang saat itu hanya menargetkan masuk tim inti Parma, tak menyangka bisa tembus ke timnas Italia. Saya tidak tahu apakah saya yang terbaik, tapi saya tahu bahwa saya harus menunjukkan hal itu, katanya. Kini kiper yang telah mencatatkan 73 pertandingan di Liga Champions mencoba membandingkan fisiknya saat masih muda. Ia pun merasa bahwa semakin tua dirinya malah semakin lebih baik dalam menjaga gawang. Saya merasa lebih kuat ketimbang masih menjadi youngster. Ketika benar-benar fokus, sangat jarang saya membuat kesalahan, ujarnya. Saat itu saya seorang remaja ketika mulai bermain, bahkan saya tidak punya jenggot. Sekarang jenggot saya lebih tebal dan memiliki beberapa uban di kepala. Tapi saya telah menyimpan sedikit kegilaan positif yang membantu saya selama bertahun-tahun,” pungkas Buffon.
Posted on: Mon, 25 Nov 2013 17:26:10 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015